Zodiak Leo ini Make Up yang Cocok dengan Kepribadianmu, Simak Artikel ini

Kamis 05 Sep 2024, 20:27 WIB
Make Up ini cocok dengan kepribadian seorang Leo. (Pinterest)

Make Up ini cocok dengan kepribadian seorang Leo. (Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Ini dia make up yang cocok dengan kepribadian zodiak Leo menunjukan kesan pemberani layaknya singa si raja hutan.

Seseorang yang berzodiak Leo dikenal sebagai sosok pemberani, yang digambarkan dengan simbol singa, dan ada pada periode tanggal 23 Juli sampai dengan 22 Agustus.

Orang berzodiak Leo dianggap sebagai sosok pemberani, dominan, dan senang memimpin.

Mereka juga menjadi sosok yang menyenangkan dan selalu siap memberikan bantuan kepara orang-orang sekitarnya.

Hal ini, membuat Leo tumbuh sebagai sosok menyenangkan.

Di sisi lain, Leo juga memiliki sifat egois dan keras kepala. 

Leo membutuhkan banyak perhatian dan pujian karena lebih suka menjadi pusat perhatian di depan banyak orang.

Selain itu, Leo juga kerap ikut serta berkomentar akan sesuatu di luar ranahnya yang tidak perlu Leo lakukan.

Karakter yang melekat pada zodiak ini dapat mempengaruhi gaya make up sehingga bisa sesuai dengan tipe kepribadiannya.

Make Up yang cocok untuk zodiak Leo

Sifat percaya diri yang tinggi membuat orang berzodiak Leo cocok dengan tipe make up yang menonjolkan jati dirinya, seperti memakai jenis make up tipe natural atau bold sesuai keinginan.

Leo juga tidak segan memakai lipstick merah untuk menegaskan kepribadiannya serta memancarkan aura percaya dirinya yang tinggi.

Berita Terkait
News Update