Limit pinjaman yang bisa didapatkan dari KUR TKI BRI adalah Rp25 Juta, suku bunga yang diberikan dari pinjaman ini hanya 6 persen efektif per tahun.
Waktu pinjaman dari KUR TKI bisa didapatkan selama 3 tahun sesuai dengan kotrak kerja.
KUR Kecil
Limit pinjaman pada KUR Kecil BRI terbilang lumayan besar yaitu mulai dari Rp100 Juta hingga Rp500 Juta.
Waktu pinjaman untuk KUR Kecil BRI dapat mencapai 3-5 tahun dengan suku bunga mencapai 6 persen efektif per tahunnya.
KUR Mikro
Calon debitur bisa mendapatkan limit pinjaman mulai dari Rp10 Juta hingga Rp100 Juta.
Waktu pinjaman untuk KUR Kecil mencapai 3-5 tahun dengan suku bunga yang sama seperti jenis KUR lainnya yaitu 6 persen efektif per tahun.
Data di atas dapat dijadikan referensi atau pedoman untuk mengajukan pinjaman di masa depan.
Segera lengkapi syarat dan dokumen untuk mengajukan pinjaman saldo dana KUR BRI.
Silakan simak syarat dan dokumen yang diwajibkan untuk mengajukan pinjaman KUR BRI di bawah ini.
Syarat dan Dokumen untuk Mengajukan KUR BRI
Silakan simak informasi seputar syarat dan dokumen untuk mengajukan pinjaman KUR BRI sebagai berikut:
- Warga Negara Indonesia
- Memiliki usaha atau bisnis yang sudah berjalan selama 6 bulan
- Berumur minimal 21 tahun atau sudah menikah
- Tidak pernah ada masalah dalam perkreditan.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
- Surat Keterangan Usaha (SKU)
- Kartu Keluarga