POSKOTA.CO.ID - Ketahui kebiasaan- kebiasaan buruk dan sepele, yang bisa memicu terjadinya gagal ginjal dalam artikel berikut ini.
Saat ini, penderita penyakit gagal ginjal pada anak muda semakin banyak, karena gaya hidup yang tidak sehat.
Perlu diketahui bahwa ginjal adalah salah satu organ terpenting dalam tubuh, sebab berfungsi sebagai penyaring racik dari dar yang dikeluarkan melalui urine.
Jika ginjal rusak, maka penyaringan racun dalam tubuh tidak maksimal dan bisa menyebabkan kadar racun tersebut mengendap di tubuh.
Melansir akun TikTok resmi dokter Kevin Mak, ternyata ada tiga kebiasaan buruk yang tak kita sadari dapat menjadi pemicu gagal ginjal. Berikut informasi lengkapnya untuk kamu.
1. Jarang Minum Air Putih
Jarang meminum air putih menjadi salah satu faktor penyebab gagal ginjal. Ya, dehidrasi berkepanjangan akan memaksa ginjal kamu kerja lebih keras, sehingga dapat merusak ginjal.
2. Menahan Pipis
Menahan pipis atau buang air kecil juga dapat membuat kamu berpotensi gagal ginjal. Sebab, kencing yang ditunda akan membuat rasa sakit hingga timbulnya infeksi yang jika dibiarkan akan naik hingga ke ginjal.
3. Kurang Tidur/ Begadang
Terakhir, kebiasaan begadang atau pola tidur yang berantakan. Tidur yang kurang akan meningkatkan hormon stres dalam tubuh kamu.
Hormo stres yang naik akan menyebabkan tekanan darah naik, sehingga menyebabkan penyempitan pembuluh dadah ke ginjal. Hal ini sangat berbahaya, kadana kan membuat fungsi kerja ginjal menjadi menurun.
Sekian ulasan mengenai tiga kebiasaan buruk sekaligus sepele, yang dapat menjadi pemicu terjadinya gagal ginjal menurut dr Kevin Mak.
Dapatkan juga berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.