62 Personel Polresta Tangerang Kawal Rombongan Umat Gereja Katolik ke GBK Ikut Misa Paus Fransiskus

Kamis 05 Sep 2024, 12:38 WIB
Rombongan umat Gereja Paroki Santo Gregorius akan berangkat ke GBK. (Poskota/Veronica)

Rombongan umat Gereja Paroki Santo Gregorius akan berangkat ke GBK. (Poskota/Veronica)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Polresta Tangerang menerjunkan 62 personelnya untuk melakukan pengawalan melekat pada rombongan umat Katolik. Mereka akan mengikuti Misa Akbar Paus Fransiskus di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, 5 September 2024.

Kepala Bagian Operasional Polresta Tangerang, Kompol Kosasih mengatakan, sebanyak 62 personel itu disiagakan untuk mengawal ratusan umat Katolik yang berasal dari wilayah hukum Polresta Tangerang hingga GBK, Jakarta.

"Terlapor ada dua lokasi titik keberangkatan dari dua gereja, yakni Gereja Paroki Santa Odilia Citra Raya dan Gereja Paroki Santo Gregorius Agung Pasar Kemis. Adanya hal ini, sebanyak 62 personel melakukan pengawalan sampai Gelora Bung Karno (GBK)," katanya, Kamis, 5 September 2024.

Dia melanjutkan, proses pengawalan akan dilakukan melekat pada rombongan jemaat yang dijadwalkan akan berangkat menuju GBK sekitar pukul 10.30 WIB.

"Iya, pengawalan melekat, keberangkatan menuju GBK akan melintasi tol Tangerang-Jakarta," ujarnya.

Diketahui, untuk di wilayah Tangerang lebih kurang 300 jemaat akan menuju GBK, Jakarta, untuk mengikuti Misa Akbar atau Holy Mass yang akan dipimpin orang Paus Fransiskus pada pukul 17.00 WIB nanti.

Dalam perjalanan apostoliknya hari ini, Paus dikabarkan akan menyambangi beberapa tempat, mulai dari Gereja Katedral hingga Masjid Istiqlal. (Veronica Prasetio)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update