POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) yang disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) akan mencairkan kembali dana bantuan sosial bagi Keluarga Penerima Mnafaat (KPM).
Pada pencairan bansos Kemensos periode September ini ada banyak jenis bantuan yang cair seperti Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3, Bantuan Pangan Non-tunai (BPNT) tahap 5, Bantuan Beras 10Kg.
Kemudian ada bansos Program Indonesia Pintar (PIP), Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, hingga bantuan sembako bagi keluarga rawan stunting.
KPM yang datanya sudah masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), memungkinkan mendapatkan sejumlah bantuan tersebut.
Anda bisa mengetahui status penerima bansos dengan cara mengecek langsung di laman cekbansos.kemensos.go.id atau aplikasi Cek Bansos.
Untuk mengecek status penerima bantuan sosial, berikut adalah langkah-langkah untuk memeriksa status penerima bansos agar mengetahui dana bansos yang akan Anda terima pada periode September ini.
Cek Bansos di Aplikasi Cek Bansos
- Unduh aplikasi Cek Bansos
- Daftar atau login
- Pilih menu Cek Bansos
- Masukkan data diri
- Cari data
- Lihat hasil pencarian
Cek Bansos di cekbansos.kemensos.go.id
- Buka situs resmi di cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan data diri
- Masukkan kode captcha
- Klik Cari Data
- Lihat Hasil Pencarian
Jika data yang dimasukkan terdaftar sebagai penerima bansos, hasil pencarian akan menunjukkan informasi detail tentang jenis bantuan yang Anda terima, periode
pencairan, serta status apakah bantuan sudah dicairkan atau masih dalam proses.
Adanya program basos tidak hanya membantu dalam hal finansial, tetapi juga bisa meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Dengan adanya bansos, masyarakat miskin dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga, mendapatkan akses pendidikan yang lebih baik, kesehatan yang memadai, serta kehidupan yang lebih layak.
Nah itulah informasi terkait bantuan sosial yang cair di bulan September dan cara mengecek status penerima bansos yang bisa di akses secara mudah melalui aplikasi Cek Bansos dan laman cekbansos.kemensos.go.id.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.