POSKOTA.CO.ID- Waspadalah, bagi para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) harap berhati-hati dan harus mengetahui cara untuk melihat e-meterai yang asli atau palsu guna kepentingan mendaftar CPNS 2024.
Pendaftaran CPNS 2024 telah dibuka, dan salah satu syarat penting yang harus dipenuhi adalah penggunaan e-meterai untuk beberapa dokumen.
E-meterai diperlukan untuk memastikan bahwa beberapa dokumen pendaftaran CPNS yang anda kirimkan sah dan memiliki kekuatan hukum.
Namun, di tengah maraknya penggunaan e-meterai, muncul pula kasus penipuan dengan beredarnya e-meterai palsu yang dapat merugikan para pelamar.
Oleh karena itu, sangat penting bagi anda untuk mengetahui cara membedakan e-meterai asli dan palsu pada beberapa dokumen sebelum diunggah ke sscasn.bkn.go.id.
Cara Mudah Cek E-Meterai Asli
Anda bisa cek keaslian e-meterai dengan cara-cara di bawah ini untuk lebih mudahnya menurut penjelasan dari Instagram milik @peruri.digital, seperti berikut:
1. Buka Dokumen PDF
Menggunakan PDF Reader Klik kanan dokumen buka dengan Adobe Acrobat Reader Klik dua kali pada e-meterai Show signature properties. Lalu klik show signer's certificate anda bisa cek validasi e-meterai CPNS 2024 milik anda.
2. Upload Dokumen Elektronik
Klik ke https://verification.peruri.co.id/, masukkan file dokumen anda, klik "Saya Bukan Robot" pada captcha. Upload PDF, lalu anda bisa cek validasi e-meterai CPNS 2024 milik anda.
3. Upload Dokumen Elektronik