Mau Saldo Dana Insentif Rp700.000 dari Program Kartu Prakerja? Gampang, Ini yang Perlu Kamu Lakukan

Selasa 03 Sep 2024, 00:35 WIB
Segera daftarkan diri kamu di Program Kartu Prakerja, jika ingin mendapatkan insentif Rp700.000. (kemenkeu.go.id/edited Dadan)

Segera daftarkan diri kamu di Program Kartu Prakerja, jika ingin mendapatkan insentif Rp700.000. (kemenkeu.go.id/edited Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Ini yang perlu kamu lakukan, jika ingin dapatkan saldo DANA insentif Rp700.000 dari Program Kartu Prakerja.

Untuk mendapatkan saldo DANA insentif dari Program Kartu Prakerja tersebut, ada beberapa hal yang wajib kamu lakukan.

Selain mendaftarkan diri, kamu juga harus mampu lolos seleksi dari tes yang diberikan oleh Program tersebut.

Jika kamu berhasil lolos dan dinyatakan lulus, maka saldo DANA insentif tersebut akan langsung diberikan.

Dengan mengikuti program Kartu Prakerja, kamu tidak hanya memperoleh kesempatan untuk mengembangkan keahlian baru, tetapi juga mendapatkan insentif berupa saldo DANA sebesar Rp700.000. 

Rincian saldo DANA Rp700.000 berupa insentif  dari Program Kartu Prakerja tersebut, Rp600.000 didapatkan usai melakukan pelatihan, dan Rp100.000 didapatkan usai mengisi survei (masing-masing Rp50.000).

Kartu Prakerja adalah program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan daya saing tenaga kerja di Indonesia melalui pelatihan vokasional.

Melalui program ini, para peserta diharapkan dapat memperoleh bantuan insentif berupa saldo DANA untuk mendukung keberlangsungan pendidikan dan pencarian kerja.

Jika kamu tertarik, dan ingin mendapatkan saldo DANA berupa insentif dari Program Kartu Prakerja, langsung saja lakukan pendaftaran dan ikuti semua pelatihannya.

Cara Daftar Program Kartu Prakerja

Untuk proses pendaftaran Kartu Prakerja sendiri, biss dilakukan secara online melalui laman resmi http://www.prakerja.go.id/. Berikut langkah-langkahnya:

  • Pertama nuka laman prakerja melalui website berikut http://www.prakerja.go.id/
  • Pilih opsi untuk memulai proses pendaftaran.
  • Masukkan email dan buat password baru untuk akun kamu.
  • Ketikkan NIK, nomor KK, dan tanggal lahir sesuai dengan identitas kamu.
  • Lakukan verifikasi e-KTP untuk memastikan keakuratan data kamu.
  • Masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS untuk verifikasi nomor ponsel kamu.
  • Lengkapi data diri kamu dengan cermat dan pastikan semua informasi yang dimasukkan benar.
  • Setelah semua data terverifikasi, pilih opsi “Gabung Gelombang” dan isi kolom persetujuan.
  • Proses pendaftaran yang kamu lakukan selesai! Tunggu konfirmasi melalui email dan SMS untuk mengetahui status pendaftaran yang kamu ajukan.

Pastikan juga kamu memenuhi semua persyaratan dan mengikuti langkah-langkah pendaftaran dengan benar untuk memaksimalkan peluang Anda dalam program ini.

Berita Terkait
News Update