Setelah Viral, Inikah Penyebab PMI di Jepang Bikin Ulah Hingga Netizen Sebut Ada Peran Pemerintah?

Senin 02 Sep 2024, 10:15 WIB
Ini beberapa gambar dari potongan video yang menungjukkan aktivitas PMI Jepang yang bikin ulah hingga meresahkan masyarakat sekitar. (X/@minako_sa***)

Ini beberapa gambar dari potongan video yang menungjukkan aktivitas PMI Jepang yang bikin ulah hingga meresahkan masyarakat sekitar. (X/@minako_sa***)

POSKOTA.CO.ID – Mengetahui bahwa aktivitas mereka disorot netizen, akun Instagram Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Jepang akhirnya jadi private akun. Namun ada yang menarik di balik kasus ini.

Sebelumnya, ramai yang merepost postingan ulah mereka di Jepang yang membuat netizen Indonesia mengecam perbuatan yang dianggap mempermalukan negara itu.

Akun Instagram geng @pemulih.harga.diri.ja*** yang berisi PMI di Jepang itu diserbu netizen yang merasa malu atas aksi mereka.

Geng Jepang ini kini ramai diperbincangan di media sosial X, bahkan telah membuat pihak KBRI Jepang angkat bicara.

Dalam akun X @minako_sa***, hingga kini masih terdapat beberapa cuplikan video hingga foto yang sempat disimpannya. 

“IG sudah digembok, tapi sudah saya backup semua kontennya. Jaga-jaga untuk keperluan investigasi,” katanya.

Setelah akun PMI Jepang tersebut digembok, netizen kemudian mulai melakukan ivestigasi mandiri hingga akhrnya menemukan akun mereka di platform media sosial berbeda.

“Meskipun ramai di X kemungkinan oknum-oknum ini sebagian besar tidak punya akun X teman-teman, silahkan bisa melakukan sosialisasi juga lewat tiktok,” kata @minako_sa***.

Ungkap Penyebab PMI di Jepang Bikin Ulah

Dalam akun X tersebut, ternyata ada hal menarik mengenai kasus yang sedang hangat diperbincangkan, yakni salah satu alasan apa yang melatarbelakangi PMI di Jepang bikin ulah.

“Barusan dibisikin mutual, PHD (pemulih harga diri) Jepang ini asal-usulnya apa: Jadi, PHD berasal dari "joker mode" pekerja muda Indo,” kata akun @mercb*** saat membuat threadnya.

Berita Terkait
News Update