Berikutnya ada bansos BPNT yang juga dipastikan kembali cair kepada masyarakat pada September 2024 ini.
BPNT menjadi bansos reguler berikutnya yang cair setiap bulan kepada masyarakat. Jadwal penerimaannya adalah per 2 bulan sekali, kini masuk periode salur tahap 5 untuk alokasi September-Oktober 2024.
BPNT sekarang ini menggunakan skema terbaru pada tahun 2024, yakni cair sebesar Rp200.000 per bulan dengan total Rp2.400.000 per tahun. Untuk alokasi September-Oktober akan cair saldo dana bansos sebesar Rp400.000 kepada masing-masing KPM terpilih.
Lalu bagi para KPM non KKS di bulan Agustus untuk alokasi Juli-Agustus, kemungkinan bansos akan ditambah menjadi Rp600.000 pencairan 3 bulan dan diterima pada Sepember 2024 ini.
3. Bansos Beras 10 Kg
Pada awal September 2024 ini kemungkinan masih ada penerimaan bantuan pangan pemerintah, yakni bansos beras 10 kg. Bansos ini khusus diperuntukkan membantu memenuhi kebutuhan bahan pokok masyarakat, yakni pencairannya adalah beras 10 kg per KPM.
Hingga akhir tahun nanti pemerintah telah memperpanjang pencairan bansos beras 10 kg ini sebanyak 3 tahap, yakni penerimaan Agustus, Oktober, dan Desember 2024.
Namun pencairan alokasi Agustus lalu yang masih terlambat kemungkinan besar akan diterima pada awal September 2024 ini.
Jadi KPM bisa bersiap untuk menerima pencairannya yang dilakukan melalui kantor pos atau pihak desa, RW, dan RT setempat.
4. BLT Dana Desa
Terakhir ada BLT Dana Desa yang menjadi salah satu program khusus pemerintah dalam membantu ekonomi masyarakat langsung dari tingkat Desa.
Penerimaan BLT Dana Desa ini diterima dalam beberapa tahap dalam setahun dan cair per 1-2 bulan. Seperti sebelumnya juga telah cair BLT Dana Desa alokasi Juli-Agustus 2024 sebesar Rp600.000.