JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis sinetron Cinta Yasmin hari ini Minggu 1 September 2024 semakin seru karena Yasmin kaget mendengarkan Dr Romeo yang menyatakan perasaanya kepada Yasmin.
Pernyataan itu terjadi saat Romeo sedan mencari Yasmin di RS Yudhistira yang kebarakan akibat ulah Praz yang disuruh oleh AJeng.
Yasmin yang berada di dalam, panik dan terjebak di dala gedung yang sedang kebakaran hebat.
Dr Romeo yang panik, langsung ke dalam untuk mencari Yasmin yang terjebak, saat bertemu, Yasmin sudah hampir kehilangan kesadarannya.
RS yang penuh asap dan api membuat Yasmin lemas dan kepanasan akibat efek dari kebakaran tersebut.
Tepat saat Yasmin akan pingsan, Dr Romeo datang menyelamatkan Yasmin yang seketika ambruk di pelukan Romeo.