POSKOTA.CO.ID - Anda berkesempatan mendapatkan saldo Gopay Rp700.000 yang langsung cair ke dompet elektronik setelah dinyatakan lolos program Prakerja dari pemerintah. Silakan simak informasi selengkapnya berikut ini.
Prakerja merupakan salah satu program beasiswa pelatihan sebesar Rp3.500.000 yang dikucurkan pemerintah kepada pencari kerja, buruh yang dirumahkan, pekerja yang butuh meningkatkan kompetensi, dan pelaku UMKM.
Apabila berhasil menggunakan beasiswa dan menyelesaikan pelatihan pertama, maka Anda berhak mendapatkan insentif berupa saldo Gopay sebesar Rp600.000.
Kemudian ada juga insentif tambahan senilai Rp100.000 ketika sudah menyelesaikan survei evaluasi sebanyak dua kali. Maka saldo Gopay gratis yang didapatkan adalah Rp700.000.
Keduanya dapat langsung dicairkan ke dompet elektronik, namun dengan catatan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (eKTP) sudah lolos seleksi pendaftaran dan menerima Kartu Prakerja.
Meski pendaftaran Prakerja gelombang 72 belum dibuka, tetapi tidak ada salahnya jika Anda untuk mempersiapkan diri dari sekarang untuk mendapatkan saldo Gopay secara gratis.
Selain itu, insentif juga dapat dicairkan ke dompet elektronik atau rekening lainna seperti DANA, OVO, LinkAja, BNI, serta BCA. Peserta lolos dapat memilih salah satu dari antaranya.
Lantas, bagaiman cara daftar Prakerja dan tips lolos seleksi pendaftaran program pemerintah ini? Simak informasi selengkapnya berikut ini.
Tips Lolos Gabung Gelombang Prakerja
- Memenuhi syarat berlaku
- Mendaftarkan data diri dengan benar dan valid
- Meggunakan nomor HP dan email pribadi yang masih aktif
- Memastikan koneksi internet dalam keadaan stabil
- Mengisi tes minat dan bakat dengan benar dan teliti
- Melakukan verifikasi foto dengan benar
- Mendaftar tepat waktu
- Kondisi tubuh dalam keadaan sehat
- Konsentrasi dan tidak melewatkan alur pendaftaran
Syarat Gabung Gelombang Prakerja
- Warga Negara Indonesia
- Usia 18-64 tahun
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal
- Bukan anggota ASN, TNI/Polri
- Bukan Pegawai BUMN/BUMD
- Pekerja yang terkena PHK atau dirumahkan
- Pekerja yang butuh meningkatkan kompetensi
- Pelaku UMKM
- Satu KK hanya dapat 2 NIK yang mendaftakan diri ke Prakerja
Cara Daftar Gelombang Prakerja
- Kunjungi www.prakerja.go.id
- Pilih ‘Daftar Sekarang’
- Masukkan alamat email pribadi dan password
- Centang kotak yang bertuliskan “Saya menyetujui syarat dan ketentuan"
- Klik ‘Daftar’
- Verifikasi dokumen yang diminta
- Isi data diri dengan benar dan lengkap
- Unggah foto e-KTP
- Verifikasi wajah
- Jawab pertanyaan alasan ikut program ini
- Isi pelatihan
- Verifikasi nomor ponsel
- Jawab pertanyaan sesuai kondisi peserta
- Mengikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD)
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait Prakerja dan insentif saldo Gopay Rp700.000 gratis di dalamnya.
DISCLAIMER: Saldo Gopay dari Prakerja dapat Anda raih apabila telah dinyatakan lolos dan menyelesaikan pelatihan pertama serta mengisi survei evaluasi.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.