POSKOTA.CO.ID - Saat ini program Kartu Prakerja akan memasuki gelombang yang baru, setelah selesainya pelaksanaan pelatihan gelombang 71 yang dibuka pada awal Agustus 2024.
Prakerja sendiri merupakan program pemerintah yang memiliki tujuan mendasar untuk memenuhi kebutuhan SDM berkualitas.
Program tersebut bermanfaat besar untuk meningkatkan kemampuan, keterampilan dan kompetensi Anda.
Siapa saja yang bisa ikutan? Pesertanya tidak hanya Anda yang sedang butuh pekerjaan, tapi juga bisa diikuti oleh Anda yang masih bekerja, kalangan yang baru terkena PHK, ataupun pelaku usaha UMKM.
Pertanyaan selanjutnya? Apa saja sih benefit selama mengikuti Kartu Prakerja? Wah, manfaat Prakerja sungguh banyak.
Manfaat Program Prakerja 2024
Dengan mengikuti program praker ini, Anda bisa mendapatkan manfaat berupa insentif hingga Rp4,2 juta. Berikut rinciannya:
- Bantuan biaya pelatihan Rp3,5 juta. (khusus dibelanjakan ke pelatihan yang Anda inginkan).
- Insentif pasca pelatihan Rp600 Ribu.
- Insentif Survei Rp100 Ribu untuk 2 kali pengisian survei.
Program Kartu Prakerja adalah beasiswa yang diberikan setiap orang butuh peningkatan keterampilan dan kompetensi agar bisa mendapatkan kerja yang layak. Program itu juga disebut sebagai beasiswa pelatihan.
Berdasarkan Peraturan Presiden (PP) 113/2022, peserta Kartu Prakerja 2024 dipersilakan untuk menjalani proses pelatihan baik secara online maupun daring/luring (hybrid).
Kapan Prakerja Gelombang 72 Dibuka?
Kini Prakerja segera dibuka untuk Gelombang 72, yang telah ditunggu-tunggu tentu saja oleh Anda semua.
Setelah tidak ada pengumuman pembukaan pendaftaran pada Agustus ini, maka kemungkinan besar Prakerja Gelombang 72 dibuka pada awal September 2024.
Adapun pengumuman resmi terkait kapan Gelombang 72 Prakerja dibuka, disampaikan melalui kanal medsos instagram resmi yaitu @prakerja.go.id. Silakan cek berkala akun tersebut.