JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Nomor HP ini siap terima notifikasi pencairan saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 dari Prakerja Gelombang 72. Yuk, cek cara otomatis cairkan insentifnya di sini.
Siapa yang sudah tidak sabar menunggu dibukanya pendaftaran Prakerja Gelombang 72? Bagi anda yang sudah selalu pantau setiap hari di sosial media resmi Prakerja, harap bersabar.
Sebaiknya, anda juga harus siapkan dan pastikan bahwa nomor HP yang ingin anda daftarkan nantinya masih tetap aktif. Selain itu, pelajari juga cara cairkan insentifnya secara otomatis ke dompet elektronik.
Jika anda sudah pelajari semuanya, maka anda akan dengan mudah mendapatkan uang gratis sebesar Rp700.000 setelah berhasil selesaikan kelas pelatihan Prakerja sebanyak dua kali.
Jadi, jangan mudah menyerah untuk selalu pantau pembukan pendaftarannya dan terus belajar untuk persiapkan diri anda mengikuti program Prakerja ini agar bisa lolos.
Cara Cek Notifikasi Pencairan Saldo DANA Prakerja
Setelah anda berhasil menyelesaikan pelatihan dalam Program Prakerja, insentif berupa saldo DANA akan segera ditransfer ke akun anda.
Namun, sebelum mencairkannya, pastikan untuk mengecek notifikasi yang akan dikirimkan melalui nomor HP terdaftar anda. Berikut cara ceknya:
1. Pastikan Nomor HP Aktif
Pastikan nomor HP yang anda daftarkan dalam program Prakerja tetap aktif dan terhubung dengan akun DANA anda.
2. Periksa Notifikasi SMS
Anda akan menerima notifikasi melalui SMS yang menginformasikan bahwa saldo DANA Rp700.000 sudah siap dicairkan.
3. Login ke Dashboard Prakerja
Masuk ke akun Prakerja anda melalui website resmi. Di sana, anda juga dapat mengecek status insentif anda.