NIK KTP Ini Valid Lolos sebagai Penerima Saldo Dana Rp400.000 Bansos BPNT, Cek Rekening dan Daftar KPM di Sini!

Kamis 29 Agu 2024, 13:07 WIB
NIK KTP valid jadi penerima saldo dana bansos Rp400.000. (Dinsos Banda Aceh)

NIK KTP valid jadi penerima saldo dana bansos Rp400.000. (Dinsos Banda Aceh)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP ini valid sebagai penerima saldo dana Rp400.000 bansos BPNT, simak informasi pencairan terbarunya. 

Penerimaan saldo dana bansos sebesar Rp400.000 akan diterima oleh masyarakat yang telah terpilih menjadi KPM bansos BPNT. 

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ini sesuai namanya merupakan program bansos yang diberikan sebagai pemenuhan pangan masyarakat. 

Para penerima ini sudah dipastikan lolos syarat penerima bansos dan data NIK KTP nya terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). 

Info pencairan saldo dana bansos Rp400.000 BPNT 2024 ini untuk tahap 4 dipastikan cair mulai Juli-Agustus 2024 melalui rekening KKS. 

Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) ini merupakan media penyalur resmi bansos tunai, dimana para pemiliknya akan terdaftar rekening di bank himbara. 

Pencairan saldo dana bansos ini bisa dilakukan di beberapa bank penyalur, seperti BNI, BSI, BRI, atau Bank Mandiri sesuai dengan KKS. 

Nah pastikan terlebih dulu data NIK KTP valid dan lolos verifikasi DTKS Kemensos untuk menjadi keluarga penerima manfaat (KPM). 

Pengecekan data NIK KTP penerima bansos pemerintah dapat dilakukan dengan mudah via website cekbansos.kemensos.go.id, begini caranya: 

  • Kunjungi website cekbansos.kemensos.go.id
  • Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
  • Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP.
  • Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode.
  • Jika huruf kode kurang jelas, klik icon  untuk mendapatkan huruf kode baru.
  • Klik tombol CARI DATA dan Sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama PM (Penerima Manfaat) yang sesuai. 

Jika data NIK KTP dan nama sudah terverifikasi berhak untuk menerima bansos, maka status pencairan untuk BPNT akan aktif dan tinggal menunggu giliran penerimaannya yang dilakukan bertahap. 

Syarat Penerima Bansos

Penting untuk dicatat bahwa tidak semua orang bisa menjadi keluarga penerima manfaat (KPM) bansos Kemensos. 

Berita Terkait

News Update