Saldo Gopay Prakerja Rp700 Ribu Dapat Anda Klaim dengan Cara-cara Ini! Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Rabu 28 Agu 2024, 20:01 WIB
Klaim saldo gopay dari Prakerja Rp700 RIbu dengan cara-cara berikut ini. (Rivero Jericho S/Poskota)

Klaim saldo gopay dari Prakerja Rp700 RIbu dengan cara-cara berikut ini. (Rivero Jericho S/Poskota)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo Gopay Prakerja Rp700 Ribu bisa Anda klaim dengan cara-cara mudah seperti berikut. Simak informasi lengkapnya di sini.

Prakerja menawarkan imbalan saldo Gopay Rp700 RIbu untuk para peserta gelombang barunya.

Saldo Gopay yang dapat diterima merupakan insentif yang diberikan ketika peserta lolos pendaftaran dan melakukan tugas-tugas lainnya.

Nominal saldo Gopay yang diterima merupakan gabungan dari 2 insentif yang didapatkan.

Saldo insentif Rp600 Ribu sebagai modal kerja dan Rp100 Ribu sebagai insentif dari pengisian survei.

Seperti sebelumnya, pendaftaran gelombang baru dari Prakeja akan dibuka pada minggu ke-2 atau ke-3 setelah pendaftaran terakhir ditutup.

Segera daftarkan diri Anda pada waktu yang telah ditentukan dari Prakerja untuk mendapatkan saldo gratis dan manfaat lainnya.

Daftarkan diri Anda dengan cara berikut untuk mendapatkan manfaat dan saldo gratisnya.

Cara Daftar Prakerja

Ikuti langkah-langkah berikut untuk mendaftarkan diri Anda ke Prakerja:

  1. Buka situs resmi www.prakerja.go.id
  2. Buat Akun Prakerja
  3. Isi data diri sesuai KTP
  4. Verifikasi data diri Anda
  5. Ikuti Tes Kemampuan Dasar
  6. Klik 'Gabung Gelombang'

Setelah mendaftarkan diri, Anda akan diminta untuk menunggu pengumuman peserta yang lolos.

Pengumuman akan disebarkan melalui email, SMS, dan dashboard Prakerja milik Anda.

Berita Terkait
News Update