Saldo Dana BPNT Rp600.000 Cair Melalui KKS, Simak Informasi Selengkapnya di Sini!

Rabu 28 Agu 2024, 20:37 WIB
Saldo dana BPNT akan cair pada akhir bulan Agustus melalui Kartu Keluarga Sejahtera.(Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Saldo dana BPNT akan cair pada akhir bulan Agustus melalui Kartu Keluarga Sejahtera.(Poskota/Legenda Kinanty Putri)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo Dana Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) tahap 4 diperkirakan akan cair pada akhir bulan Agustus.

Mengenai besaran bantuan tersebut, diperkirakan sebesar Rp 200.000, Rp 400.000, dan bisa mencapai Rp 600.000, tergantung kebijakan pemerintah dirapelkan atau tidak.

Penyaluran bansos ini akan diinformasikan kepada Keluarga Penerima manfaat (KPM) melalui undangan pengambilan dari PT Pos atau perangkat desa setempat. Atau Anda juga bisa mengecek jadwal pencairan di situs resmi Cek bansos Kementerian Sosial.

Dan, bansos ini juga akan disalurkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) milik penerima.

KKS adalah salah satu program bantuan sosial dari pemerintah yang bertujuan untuk membantu keluarga miskin dan rentan miskin dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka.

Jika para KPM sudah tervalidasi di sistem akan menerima bansos dari PT Pos Indonesia dan belum memiliki kartu KKS, tidak perlu khawatir, Anda dapat membuatnya dengan bantuan pendamping di wilayah Anda. 

Cara Buat Kartu Keluarga Sejahtera

Simak berikut ini cara membuat kartu KKS:

  1. Persiapkan berkas yang diperlukan.
  2. Download aplikasi Cek Bansos.
  3. Daftar akun dengan pilih opsi Buat Akun Baru.
  4. Masukkan data dengan benar saat pendaftaran.
  5. Masukkan foto dengan berswafoto dan fotp KTP.
  6. Kembali ke menu utama dan pilih opsi Daftar Usulan untuk melanjutkan proses pendaftaran KKS.
  7. Isi data Anda di kolom yang muncul, kemudian tekan Tambah Usulan.
  8. Pastikan data Anda sudah benar dan selesaikan registrasi pendaftaran KKS.

Berkas yang harus disipkan untuk pendaftaran yaitu, KTP, KK, pas foto dan surat keterangan dari RT/RW, kelurahan/desa dan dinas sosial yang menyatakan status sebagai penerima bansos.

Aplikasi Cek Bansos juga diperlukan untuk pendaftaran dan pengecekan status bantuan sosial termasuk KKS.

Selain dengan cara mendaftar online untuk mendapatkan kartu KKS, pendamping sosial di wilayah Anda juga akan menawarkan jasa mereka untuk melakukan pembuatan rekening secara kolektif.

Bagi Anda yang sudah memiliki rekening bank Himbara (Bank Mandiri, BRI, BNI dan BTN) akan lebih mudah mendapatkan Kartu KKS. 

News Update