Saldo Dana Rp4.200.000 Berhak Anda Terima Jika Lolos Prakerja Gelombang 72, Cek Syarat dan Cara Daftarnya Lewat HP!

Selasa 27 Agu 2024, 22:36 WIB
Saldo dana gratis Rp4.200.000 diberikan hanya untuk peserta yang lolos Prakerja Gelombang 72 nanti. (Poskota.co.id/Della Amelia)

Saldo dana gratis Rp4.200.000 diberikan hanya untuk peserta yang lolos Prakerja Gelombang 72 nanti. (Poskota.co.id/Della Amelia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Saldo dana sebesar Rp4.200.000 berhak anda terima jika dinyatakan lolos dari Prakerja Gelombang 72. Sambil menunggu pembukaannya, cek syarat dan cara daftarnya lewat HP sekarang.

Bagi anda yang ingin mendapatkan saldo dana gratis sebesar Rp4.200.000, anda diharuskan lolos seleksi tahap pertama dari Prakerja Gelombang 72. Sayangnya, Prakerja Gelombang 72 ini belum juga dibuka.

Padahal, sudah banyak masyarakat Indonesia yang menunggu program ini sejak lama. Karena, dengan mengikuti ini, bisa dapat meningkatkan skill dan minat bakat anda serta dapat insentif Prakerja.

Menariknya, insentif Prakerja bisa anda cairkan langsung ke dompet elektronik DANA. Jadi, dari total Rp4.200.000 terdapat rincian uang gratis yang bisa masuk dompet elektronikmu.

Uang gratis sebesar Rp4.200.000 itu untuk dibagi-bagi. Pertama, anda harus menggunakan sebesar Rp3.500.000 untuk membeli kelas pelatihan. Sisanya, anda bisa cairkan setelah selesaikan kelas pelatihan.

Syarat Daftar Prakerja Gelombang 72

Sebelum mendaftar, pastikan anda memenuhi beberapa persyaratan berikut:

1. Warga Negara Indonesia (WNI): anda harus memiliki KTP dan merupakan warga negara Indonesia yang sah.

2. Usia 18 Tahun ke Atas: Program ini hanya untuk mereka yang sudah dewasa atau berusia minimal 18 tahun.

3. Tidak Sedang Sekolah/Kuliah: Program Prakerja ditujukan bagi mereka yang tidak sedang menempuh pendidikan formal.

4. Belum Pernah Menerima Kartu Prakerja: Peserta yang sudah pernah mendapatkan Kartu Prakerja di gelombang sebelumnya tidak bisa mendaftar lagi.

Berita Terkait
News Update