Lulusan SMA, Ini Peluang Formasi CPNS BIN 2024 dan Cara Pendaftarannya

Selasa 27 Agu 2024, 13:18 WIB
Lulusan pendidikan jenjang SMA/SMK bisa mendaftar CPNS 2024 untuk formasi di Badan Intelijen Negara (BIN). (Instagram/@bkngoidofficial)

Lulusan pendidikan jenjang SMA/SMK bisa mendaftar CPNS 2024 untuk formasi di Badan Intelijen Negara (BIN). (Instagram/@bkngoidofficial)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Untuk Anda yang merupakan lulusan dari SMA/SMK, Badan Intelijen Negara (BIN) telah membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024.

Tak hanya itu, lowongan ini juga terbuka bagi Anda yang memiliki jenjang pendidikan, mencakup berbagai jenjang pendidikan D3, S1, hingga S2. 

Ada sekitar 600 formasi yang disediakan oleh BIN pada tahun ini.

Rincian formasi tersebut diantaranya terdiri dari 587 formasi umum dan 13 formasi khusus untuk putra/putri Kalimantan.

Pengumuman resmi mengenai pendaftaran CPNS ini disampaikan melalui Nomor Peng-01/VIII/2024 tertanggal 19 Agustus 2024. 

Di mana BIN memberikan kesempatan kepada seluruh warga negara Indonesia yang memenuhi syarat untuk berpartisipasi dalam seleksi CPNS di tahun 2024.

Persyaratan Umum CPNS BIN 2024

Para pelamar yang ingin bergabung dengan BIN, ada sejumlah persyaratan umum dan khusus yang harus dipenuhi. Antara lain:

 1. Kewarganegaraan dan Ketaatan 

Pelamar adalah Warga Negara Indonesia (WNI) yang taat beragama, setia kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

2. Batas Usia 

- Untuk pelamar SMA/SMK, usia minimal 18 tahun dan maksimal 22 tahun.

Berita Terkait

News Update