POSKOTA.CO.ID - Siapa yang mau disiram uang gratis, apalagi jumlahnya mencapai Rp4,2 juta. Ikuti program Kartu Prakerja 2024 Gelombang 72 yang jadwa dibukanya akan datang pada akhir Agustus 2024, menurut perkiraan.
Program Prakerja menjadi favorit di kalangan masyarakat karena menyajikan rangkaian pelatihan untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi.
Anda tidak hanya bisa belajar, tapi juga bisa mendapatkan uang dari program tersebut.
Prakerja yang telah berjalan adalah gelombang 71 dan akan segera dibuka pendaftaran untuk gelombang 72.
Diperkirakan Kartu Prakerja Gelombang terbaru 72 akan mulai dibuka pendaftarannya pada akhir Agustus ini.
Untuk itu, ada beberapa hal penting yang perlu Anda ketahui. Ini terkait jadwal kapan dibuka pendaftarannya, benefit yang akan diperoleh, dan cara daftar buat Anda yang belum pernah ikut.
Manfaat Program Prakerja 2024
Dengan mengikuti program praker ini, Anda bisa mendapatkan manfaat berupa insentif hingga Rp4,2 juta. Berikut rinciannya:
- Bantuan biaya pelatihan Rp3,5 juta. (khusus dibelanjakan ke pelatihan yang Anda inginkan).
- Insentif pasca pelatihan Rp600 Ribu.
- Insentif Survei Rp100 Ribu untuk 2 kali pengisian survei.
Program Kartu Prakerja adalah beasiswa yang diberikan setiap orang butuh peningkatan keterampilan dan kompetensi agar bisa mendapatkan kerja yang layak. Program itu juga disebut sebagai beasiswa pelatihan.
Berdasarkan Peraturan Presiden (PP) 113/2022, peserta Kartu Prakerja 2024 dipersilakan untuk menjalani proses pelatihan baik secara online maupun daring/luring (hybrid).
Kapan Prakerja Gelombang 72 Dibuka?
Lantas kapan pendaftaran Prakerja Gelombang 72 dibuka? Anda bisa cek langsung di akun instagram Prakerja yang resmi yaitu @prakerja.go.id, untuk mendapatkan informasi lengkap tentang waktu pendaftaran Prakerja Gelombang 72.
Jika pendaftaran Prakerja Gelombang 72 resmi dibuka, maka tentu sudah akan ditayangkan atau diumumkan di akun instagram tersebut.