Akun Instagram Dihujat Netizen, Brigadir Putri Sirty Cikita Disebut 'Duta Sopan Indonesia'

Minggu 25 Agu 2024, 15:10 WIB
Brigadir Putri Sirty Cikita disebut Duta Sopan Indonesia karena menegur orang sedang makan. (IG @putrisirtycikita/Poskota)

Brigadir Putri Sirty Cikita disebut Duta Sopan Indonesia karena menegur orang sedang makan. (IG @putrisirtycikita/Poskota)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Akun Instagram polwan viral Brigadir Putri Sirty Cikita tengah jadi bulan-bulanan netizen. Bahkan, ia disebut sebagai "Duta Sopan Indonesia".

Julukan in bermula dari aksinya yang sedang menegur orang sedang makan saat patroli yang ditayangkan di salah satu program TV berjudul "The Police Trans 7".

Brigadir Putri Sirty Cikita bersama team, datang ke sebuah warung makan dan bertanya kepada seorang pria yang sedang makan.

Pria tersebut ditanya oleh team dan Brigadir Putri Sirty Cikita soal pekerjaannya.

Saat ditanya, pria tersebut tetap menjawab sambil makan makanan yang sedang ia santap.

Brigadir Putri Sirty Cikita menegus pria tersebut dan mengatkaan bahwa tidak sopan jika menjawab pertanyaan sambil makan.

"Eh mas, kalau lagi diajak ngobrol tu emang sopan ya sambil makan? sopan ga begitu? saya tanya," ujar Putri Cikita kepada pria yang sedang ditanyai.

Pria itu pun kemudian langsung meletakkan makanannya di atas meja.

"Biar kamu tau sopan santun. Kalau orang gak sopan santun sama kamu, kamu gimana?" ucap anggota polisi rekan Putri Cikita.

"Coba kalau saya gak menghargai masnya. saya dorong-dorong gitu. enak gak?" kata Putri Cikita sembari mendorong bahu pria tersebut.

"Biarin aja pak. Biar gusti Allah sing bales," jawab pria tersebut.

News Update