JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Masyarakat Indonesia segera daftar program pemerintah lewat Prakerja gelombang 72.
Dapatkan insentif saldo DANA gratis Rp700.000 insentif jika lolos seleksi nantinya.
Selain itu, kalian juga berhak dapat beasiswa pelatihan kerja.
Hanya bermodalkan Kartu Tanda Penduduk KTP elektronik, anda bisa ikutan program ini.
Berikut ini cara daftar Prakerja gelombang 72.
1. Buat akun dengan memasukkan alamat email dan password.
2. Verifikasi KTP Elektronik dan KK dengan memasukkan 16 digit NIK, 16 digit KK, dan tanggal lahir.
3. Isi data diri dan unggah foto e-KTP.
4. Scan wajah atau Selfie dengan mengedipkan mata.
5. Jawab pertanyaan tentang alasan mengikuti Kartu Prakerja dan pelatihan yang diminati.
6. Verifikasi nomor telepon whatsapp yang masih aktif.
7. Mengisi pernyataan pendaftaran sesuai dengan kondisi Anda.
8. Melakukan Tes Kemampuan Dasar (TKD).
Jika nanti pendaftaran Prakerja gelombang 72 sudah dibuka, kalian hanya tinggal login.
Lalu klik gabung gelombang dan tunggu lolos atau tidaknya yang diumumkan di akun Prakerja kalian masing-masing.