NIK e-KTP dan KK Anda Dinyatakan LOLOS! Rp700.000 Saldo DANA Gratis Kartu Prakerja Gelombang 71 Masuk ke Dompet Elektronik

Sabtu 24 Agu 2024, 20:43 WIB
Saldo DANA gratis Kartu Prakerja Gelombang 71. (Edit Foto: Risti Ayu Wulansari)

Saldo DANA gratis Kartu Prakerja Gelombang 71. (Edit Foto: Risti Ayu Wulansari)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo DANA Gratis Rp700.000 diberikan kepada NIK e-KTP  dan KK yang telah dinyakatan selesai mengerjakan tahapan program Kartu Prakerja Gelombang 71 dari pemerintah.

Saldo DANA gratis ini merupakan bentuk insentif yang diberikan oleh pemerintah kepada peserta program Kartu Prakerja yang telah berhasil menyelesaikan pelatihan yang diadakan. 

Insentif ini adalah bagian dari komitmen pemerintah untuk membantu meningkatkan keterampilan dan kompetensi tenaga kerja di Indonesia, terutama bagi mereka yang sedang mencari pekerjaan atau ingin meningkatkan keahlian di bidang tertentu.

Dalam program ini, insentif utama yang diberikan kepada peserta adalah sebesar Rp600.000. 

Selain itu, peserta juga dapat memperoleh tambahan insentif sebesar Rp100.000 setelah menyelesaikan survei dan memberikan ulasan terkait pelatihan yang diikuti. 

Dengan demikian, total insentif yang diterima oleh peserta mencapai Rp700.000.

Syarat Daftar Kartu Prakerja

Berikut sejumlah syarat dan ketentuan yang perlu kamu ketahui sebelum mendaftar Kartu Prakerja:

  • Belum pernah menjadi Penerima Program Kartu Prakerja.
  • WNI berusia paling rendah 18 tahun dan paling tinggi 64 tahun.
  • Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
  • Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
  • Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
  • Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Program Kartu Prakerja.

Setelah berhsil memenuhi syarat dan selesai menyelasaikan semua tugas, Anda bisa langsung mendapatkan saldo dana dari Prakerja. Berikut ini, cara cairkan saldo DANA prakerja.

Cara Cairkan Saldo DANA Gratis Kartu Prakerja Gelombang 71

  • Buka laman Prakerja.go.id dan login ke akun Anda.
  • Klik menu 'Dashboard' lalu pilih 'akun atau dompet elektronik'.
  • Tekan 'Sambungkan' dan verifikasi nomor HP yang terhubung.
  • Isi kode OTP yang diterima lewat SMS.
  • Masukkan kode atau PIN dompet elektronik, lalu sambungkan.

Itulah informasi saldo dana gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja gelombang 71 dan tips memilih jenis pelatihan.

Dengan mengikuti beberapa cara dan tips di atas, Anda dapat memanfaatkan Program Kartu Prakerja Gelombang 71 secara maksimal dan membuka peluang baru untuk pengembangan diri dan karier Anda. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

News Update