Statistik Pratama Arhan di Timnas Indonesia Sebelum dan Sesudah Menikahi Azizah Salsha, Lebih Gacor Mana?

Jumat 23 Agu 2024, 22:41 WIB
Pratama Arhan dan Azizah Salsha yang sedang diterpa isu tak sedap (Kolase Instagram)

Pratama Arhan dan Azizah Salsha yang sedang diterpa isu tak sedap (Kolase Instagram)

Sebelum 20 Agustus 2023, tanggal pernikahannya, Pratama Arhan sudah memiliki 29 kali penampilan di Timnas Indonesia Senior.

Melansir dari laman Transfermarkt, dari serangkaian pertandingan tersebut, ia berhasil menyumbang 3 gol dan 9 assist, catatan yang sangat mengesankan untuk seorang bek kiri.

Sementara sejak 20 Agustus 2023, Arhan belum lagi membuat gol maupun assist di Timnas Indonesia dalam 11 pertandingan.

Namun, kala bermain bersama Timnas Indonesia U-23, ia sempat mencetak 2 gol (dalam 9 laga) yang salah satunya dengan diwarnai selebrasi memperlihatkan tulisan "Azizah Salsa 20-08-2023" dakam kaos di balik jersenya.(*)


Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 
 

Berita Terkait
News Update