POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja kini akan memasuki gelombang 72. Sudahkah Anda mengetahui syarat dan jenis pelatihan Prakerja gelombang baru tersebut?
Siapapun dari Anda yang ingin mengikuti Prakerja Gelombang 72, tentu bisa. Namun ada beberapa hal yang harus dipersiapkan untuk bisa lolos ke program beasiswa pelatihan besutan pemerintah ini.
Program tersebut dirancang untuk Anda yang ingin menambah keterampilan dan kemampuan dalam berwirausaha. Artinya, program Prakerja ini tidak sekadar diperuntukkan bagi kalangan yang ingin mencari kerja.
Kalau Anda kena PHK, atau punya usaha UMKM, maka bisa ikut dalam program tersebut. Pemerintah mengalokasikan anggaran untuk program ini dengan maksud untuk memberikan solusi bagi masyarakat yang ingin mengembangkan kompetensi dan keterampilan agar semakin siap kerja.
Kapan Prakerja Gelombang 72 Dibuka?
Lantas kapan pendaftaran Prakerja Gelombang 72 dibuka? Anda bisa cek langsung di akun instagram Prakerja yang resmi yaitu @prakerja.go.id, untuk mendapatkan informasi lengkap tentang waktu pendaftaran Prakerja Gelombang 72.
Jika pendaftaran Prakerja Gelombang 72 resmi dibuka, maka tentu sudah akan ditayangkan atau diumumkan di akun instagram tersebut.
Jadi Anda harus waspadai informasi yang berseliweran di internet terkait waktu pendaftaran program Kartu Prakerja. Bahkan di antara informasi itu ada yang berani menyebutkan bahwa pendaftaran Gelombang 72 sudah dibuka pada Jumat, 23 Agustus 2024 ini.
Penting diketahui, pengumuman program Kartu Prakerja Gelombang 72 pasti akan disampaikan di seluruh akun media sosial resmi Prakerja dan juga media.
"Untuk teman-teman yang masih menanyakan kapan gelombang seleksi dibuka, ditunggu ya... Jika sudah ada tanggalnya pasti diinfokan kok melalui seluruh akun media sosial Prakerja dan juga media," demikian dikutip akun Instagram resmi Prakerja.
Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 72
Berikut adalah tata cara pendaftaran Kartu Prakerja yang penting Anda ketahui agar tidak tertipu oknum-oknum tidak bertanggungjawab, sebagaimana dilansir akun Instagram resmi Prakerja.
- Pendaftaran akun Prakerja hanya dilakukan secara mandiri melalui laman www.prakerja.go.id.
- Untuk bergabung pada gelombang seleksi dapat dilakukan secara mandiri dengan klik “Gabung Gelombang” saat gelombang seleksi dibuka. (Tidak perlu dibantu pihak lain).
- Tidak ada pihak yang dapat menjanjikan dan menjamin kelolosan pada gelombang seleksi Prakerja.
- Pendaftaran Prakerja Gratis, tidak dipungut biaya!
Sebagai catatan, pihak penyelenggara program Prakerja tidak pernah mengadakan kegiatan berupa penyuluhan atau sosialisasi melalui pihak ketiga disertai pendaftaran di tempat dengan pengumpulan data-data pribadi.