JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja Gelombang 72 akan segera dibuka pendaftarannya dan hubungkan nomor HP Anda untuk bisa klaim insentif saldo dana senilai Rp700.000.
Sejak awal 2024, program Kartu Prakerja kembali fokus pada tujuan utamanya, yaitu memberikan pelatihan gratis bagi peserta.
Bagi Anda yang belum berkesempatan mengikuti Gelombang 71, jangan khawatir, karena Gelombang 72 masih akan datang.
Jadwal Pembukaan Pendaftaran Prakerja Gelombang 72
Hingga saat ini, belum ada informasi terbaru mengenai jadwal pendaftaran gelombang 72 dari situs maupun media sosial resmi Kartu Prakerja.
Untuk informasi resmi, Anda dapat mengecek akun Instagram resmi @prakerja.go.id dan situs prakerja.go.id.
Berdasarkan pembukaan pendaftaran sebelumnya, program ini diperkirakan akan dibuka pada akhir Agustus hingga awal September 2024.
Namun, masyarakat tetap disarankan untuk memantau pengumuman resmi melalui situs resmi Kartu Prakerja.
Rincian Besaran Insentif Dana Program Kartu Prakerja
- Biaya wajib untuk pelatihan sebesar Rp3.500.000.
- Insentif biaya mencari kerja seperti transportasi sebesar Rp600.000 yang didapatkan sekali.
- Insentif pengisian survei evaluasi sebesar Rp50.000 yang diberikan maksimal dua kali.
Total bantuan dana yang bisa Anda dapatkan adalah Rp4.200.000.
Insentif ini akan otomatis diterima jika akun Anda terdeteksi oleh sistem setelah menyelesaikan pelatihan pertama, mengisi rating tempat pelatihan, dan memberikan ulasan pelatihan yang telah diikuti.
Syarat Pendaftaran