JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda peserta program Kartu Prakerja setelah lolos seleksi maka diwajibkan untuk membeli pelatihan dengan menggunakan saldo dana Rp3,5 juta dari Prakerja.
Ada juga insentif diberikan sebesar Rp600.000 setelah mengikuti satu pelatihan. Dan insentif survei dan review Rp50.000 yang diberikan setelah dua kali pengisian.
Anda harus memperhatikan syarat untuk membeli pelatihan di platform digital. Pertama, Satu akun di platform digital hanya dapat menggunakan 1 nomor Kartu Prakerja sebagai metode pembayaran pembelian pelatihan.
Pastikan juga Anda memasukkan OTP yang benar saat membeli pelatihan. Penuhi persyaratan usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun serta tidak sedang mengikuti pendidikan formal.
Ikuti cara berikut ini untuk membeli pelatihan di platform digital:
1. Cari dan pilih pelatihan yang akan Anda ikuti di menu pelatihan dashboard Prakerja.
2. Klik Beli Pelatihan.
3. Pilih platform digital untuk membeli pelatihan Anda.
4. Pilih jadwal pertemuan yang Anda inginkan.
5. Klik Beli dan lakukan transaksi pembelian pelatihan.
6. Pilih kartu Prakerja sebagai metode pembayaran, lalu masukkan nomor Kartu Prakerja Anda.