Dua pekan lebih Timnas Indonesia akan bertarung di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Laga ini akan menjadi sejarah Skuad Garuda bagaimana aksinya saat bertandang melawan Arab Saudi di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada, 6 September 2024 mendatang.
Meski peringkat Indonesia paling jeblok dengan tim lainnya, namun dibawah asuhan Shin Tae-yong Timnas Indonesia mulai diperhitungkan di Asia terutama di Grup C yang disebut sebagai grup neraka.
Di grup ini, selain Indonesia dan Arab Saudi juga ada Australia, Jepang sebagai raksasa sepak bola asia, dan kemudian Bahrain dan China.
Garuda sendiri terus mempersiapkan skuad terbaiknya jika tidak ingin menjadi bulan-bulanan kekuatan sepakbola asia.
Untuk menghadapi laga tersebut pelatih asal Korea Selatan itu langsung tancap gas melakukan persiapan sekaligus meminta dukungan penuh masyarakat Indonesia.
Adapun, keseriusan Shin Tae-young sudah terlihat menjelang putaran ketiga dengan menambah kekuatan dengan merekrut pelatih striker Yeom Ki-hun.
Yeom diharapkan mampu mengasah ketajaman Rafael Struick, CS sekaligus menunggu striker FC Utrecht haus gol Ole Romeny yang dikabarkan akan segera di naturalisasi.
Selain itu kehadiran kiper Maarten Paes yang baru saja dipastikan bisa berseragam Garuda kemungkinan besar akan menjadi kiper utama menggantikan Ernando Ari.
Meski belum bisa melakukan debut perdananya melawan Arab Saudi, namuan kehadiran Maarten Paes pastinya membuat para penggawa Indonesia kian percaya diri.
Mengingat Maarten Paes salah satu kiper yang tampil gemilang di pentas Major League Soccer (MLS), Amerika Serikat, bersama timnya FC Dallas.
Dengan begitu, Timnas Indonesia diharapkan mampu bersaing untuk memperebutkan dua tiket langsung menuju putaran final Piala Dunia 2026.
Namun melawan Arab Saudi di King Abdullah Sport City, jelas bukan laga yang enteng. Mengingat tuan rumah merupakan salah satu negara Asia yang sudah beberapa kali tampil di putaran final Piala Dunia.
Selain itu, dalam 11 pertemuan terakhir, Tim Garuda hanya mampu meraih satu kali hasil imbang. Sedangkan 10 laga lagi berakhir dengan kekalahan.
Berkaca dari hasil minor itulah, pasukan Shin Tae-yong optimis siap menyudahi kekalahan dengan meraih kemenangan di King Abdullah Sport City.
Hasil positif dari Arab Saudi akan sangat bermakna guna melakoni laga selanjutnya melawan Jepang, Australia, Bahrain, dan China.
Semoga kehadiran Maarten Paes di bawah mistar gawang Garuda adalah waktu yang sangat Pas, Garuda bisa menumpas Arab Saudi. Bravo, Garuda di Dadaku!. *