BANDUNG, POSKOTA.CO.ID - Bakal Calon (Balon) Bupati Indramayu dari Partai NasDem, Lucky Hakim siap menjalankan amanah dari Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat (Jabar), Saan Mustopa. Form B.1-KWK yang diberikan nantinya harus ditukar dengan pengabdian terhadap masyarakat.
Lucky menyebut, B.1-KWK bukan sebatas selembar kertas seperti obligasi bank atau sesuatu yang bernilai ekonomi tapi harus ditukar komitmen pengabdian kepada masyarakat.
"Tentu timbal baliknya, ketika saya diberi kepercayaan untuk mengabdi ke masyarakat. karena untuk dapat rekomendasi ini penuh dengan perjuangan," ungkap Lucky usai menerima Form B.1-KWK, Rabu, 21 Agustus 2024.
Lucky menjelaskan, dirinya mendapat rekomendasi bukan hanya dari Partai NasDem saja melainkan dari beberapa partai pengusung lainnya yakni Partai Gerindra dan PKS.
"Yang jelas perjuangan serta amanah ini harus sinkron sekaligus dijalankan semaksimal mungkin," ucapnya.
Sementara itu, terkait jumlah koalisi, dia menyebutkan, saat ini sudah ada tiga partai koalisi yang mendukung dirinya dan Syaefudin.
"Penyerahan B.1-KWK PKS sudah, Gerindra sudah rekomendasi tapi B.1-KWK insya allah nanti malam atau besok, saya sedang menunggu untuk bisa didaftarkan ke KPU," ujarnya.
Terkait wakilnya yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar di Kabupaten Indramayu, Lucky berasumsi jika Partai Golkar akan bergabung.
"Cuman, saya pribadi menghormati proses di internal Partai Golkar apalagi kemarin ada pergantian Ketua Umum Partai Golkar maka kami menunggu keputusan DPP Partai Golkar tentunya terkait rekomendasi bagi Lucky-Syaefudin," pungkasnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.