JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Akhirnya pencairan saldo dana bansos subsidi pemerintah PKH dan BPNT 2024 akan segera turun sebesar Rp600.000 yang masuk ke KKS terbaru peralihan Kantor Pos. Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Penyaluran dana bansos melalui PT Pos Indonesia diketahui telah dihentikan dan bakal berubah alur menjadi lewat rekening KKS Merah Putih.
Hal tersebut sudah dikonfirmasi bahwa bansos yang akan mengalami peralihan di antaranya yakni Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Kedua jenis bansos tersebut akan segera dibagikan Kartu KKS terbaru berikut buku rekeningnya untuk menarik saldo dana manfaat dari pemerintah.
Melansir kanal Youtube Diary Bansos, dijelaskan bahwa proses pembagian KKS Merah Putih dalam waktu dekat akan berlangsung dan dilakukan oleh 4 bank penyalur.
Adapun 4 bank yang dimaksud antara lain BNI, BRI, BSI, dan Bank Mandiri sebagai bagian dari bank Himbara.
Terpantau penggunaan BSI dikhususkan untuk provinsi Aceh, sementara itu pada daerah kabupaten Banyuwangi diketahui penyalurnya adalah Bank Mandiri.
Proses dibagikannya KKS Merah Putih peralihan Kantor Pos ini bertahap, oleh sebab itu masih ada yang belum mendapatkannya.
Pencairan saldo dana pun untuk alokasi 3 bulan yaitu Juli Agustus September 2024 dan bakal menerima uang bansos sebesar Rp600.000.
Anda yang terpilih sebagai penerima bantuan sosial PKH dan BPNT 2024 berhak meraih saldo dana bansos sesuai nominal yang ditentukan.
Bermodalkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan nomor Kartu Keluarga (KK) sebagai dokumen data diri ketika mendaftar, Anda bisa menjadi salah satu yang layak lolos.