Kemudian program bansos tunai berikutnya yang juga dipastikan kembali cair ada BLT Dana Desa. Bantuan ini ditujukan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan, termasuk pangan dan sembako.
Nominal BLT Dana Desa adalah Rp300.000 per bulan, jadi untuk pencairan Juli-Agustus 2024 untuk periode salur 2 bulan akan diterima sebesar Rp600.000 per KPM.
3. Bansos Beras 10 kg
Bansos beras 10 kg ini kembali dipastikan cair melalui skema Cadangan Beras Pemerintah (CBP) untuk 3 tahap hingga akhir tahun 2024 nanti.
Sebelumnya bansos beras 10 kg diterima oleh 21,3 juta KPM di Indonesia per bulan sejak Januari hingga Juni lalu. Sementara 3 tahap pencairan bansos beras 10 kg berikutnya untuk tahap 7,8, dan 9 akan diterima pada Agustus, Oktober, dan Desember.
Demikian adalah 3 program bansos tambahan yang akan diterima masyarakat pada bulan Agustus 2024 ini selain PKH dan BPNT. Langsung cek data penerima manfaatnya yang bisa diakses melalui website resmi cekbansos.kemensos.go.id.
Jika Anda terpilih untuk menjadi KPM, tunggu tanggal resmi pencairan di masing-masing wilayah yang akan diinformasikan oleh Kemensos.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.