Tenang! Semua Aman Kalau Ada Dompet Digital DANA, Simak Ulasan Berikut Ini!

Senin 19 Agu 2024, 05:08 WIB
Jika Anda sudah memiliki akun DANA, tidak perlu khawatir ketika tidak membawa dompet.(dana.id/edited Dadan)

Jika Anda sudah memiliki akun DANA, tidak perlu khawatir ketika tidak membawa dompet.(dana.id/edited Dadan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Anda tidak perlu khawatir jika saat berpergian tidak membawa dompet. Ada dompet digital DANA yang siap membantu Anda dalam bertransaksi.

Survei membuktikan, di era teknologi ini HP menjadi barang yang sangat berharga dibandingkan dengan dompet.

Aplikasi DANA adalah layanan keuangan digital yang berperan sebagai pembayaran digital untuk menggantikan dompet konvensional.

DANA juga merupakan dompet digital yang terdaftar di Bank Indonesia dengan memiliki empat lisensi diantaranya sebagai uang elektronik, dompet digital, kirim uang dan Likuiditas Keuangan Digital (LKD).

Dengan aplikasi DANA, Anda bisa melakukan pembayaran tagihan, transaksi barcode scan hingga e-commerce.

Saat dompet tertinggal, Anda bisa menggunakan pembayaran lewat Qris, begini caranya:

1. Buka aplikasi DANA dan login di akun.

2. Pilih menu Scan.

3. Pindai Qris code merchant menggunakan kamera ponsel.

4. Ketika jumlah nominal yang akan dibayarkan dan pilih Metode Pembayaran.

5. Klik Konfirmasi Pembayaran, lalu klik Bayar dan masukkan PIN DANA.

News Update