JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Segera ikuti kelas pelatihan bagi NIK KTP Anda yang telah dinyatakan lolos seleksi memperoleh saldo dana Rp3.500.000 dari Kartu Prakerja untuk gelombang 71.
Uang gratis tersebut sebagai beasiswa mengikuti kelas pelatihan pengembangaan keterampilan yang telah Anda pilih sebelumnya.
Sedangkan untuk ateri pelatihan bisa Anda beli di sejumlah platform yang sudah bermitra dengan Prakerja, antara lain: bukalapak, tokopedia, karier.mu, pintar, Siapkerja, dan Pijar.
Anda hanya memiliki waktu 15 hari untuk mempergunakan beasiswa tersebut semaksimal mungkin.
Apabila hal tersebut tidak dilakukan, maka akun Prakerja akan dinonaktifkan sehingga Anda tidak bisa mengikuti seleksi pada gelombang selanjutnya.
Pun dengan uang beasiswa pelatihan, akan ditarik ke kas negara untuk dialokasikan kepada mereka yang berhak menerima bantuan subsidi tersebut.
Cara Membeli Pelatihan di Platform Digital
- Gunakan kata kunci untuk menemukan pelatihan di menu pelatihan pada dashboard Prakerja di akun Anda
- Setelah menemukan pelatihan yang diinginkan, Anda bisa melihat detai pelatihan di dashboard, lalu klil 'Beli Pelatihan'
- Pilih Platform digital untuk membeli pelatihan
- Pilih jadwal pertemuan yang dinginkan lalu klik 'beli&' untuk melakukan transaksi
- Pilih Kartu Prakerja sebagai metode pembayaran lalu masukan nomor Kartu Prakerja dan klik 'Bayar' untuk melanjutkan transaksi pembelian pelatihan
- Ketik Kode OTP yang dikirim melalui HP Anda yang terdaftar
- Pembelian berhasil, Kode redeem dan kode voucher bisa Anda cek detail pembelian di dashboard Anda untuk digunakan saat redeem pelatihan
Lakukan hal yang sama ketika mengikuti kelas pelatihan lainnya, hingga selesai hingga saldo beasiswa habis digunakan.
Apabila Anda selesai megikuti pelatihan hingga memberikan laopran pre-test dan post-test, maka pihak lembaga keterampilan akan memberikan laporan ke Prakerja untuk penerbitan sertifikat keahlian.
Cara Beri Rating dan Ulasan
Bagi Anda yang telah menerima sertifikat keahlian dari Prakerja, segera berikan rating dan ulasan terhadap pelatihan yang diikuti di dashboard Prakerja, dengan cara:
- Cek Pelatihan Saya pada dashboard dan pastikan tombol 'Tulis Ulasan' sudah aktif dan berwarna biru
- Klik tombol biru 'Tulis Ulasan'
- Pilih Bintang atau mengisi rating sesuai dengan tingkat kepuasan Anda saat mengikuti pelatihan. (Bintang 1 artinya Anda 'Sangat Tidak Puas', sedangkan Bintang 5 artinya 'Sangat Puas')
- Tulis ulasan dengan jujur untuk meningkatkan kualitas pelatihan yang Anda ambil
- Simpan rating dan ulasan Anda dengan mengklik tombol 'Kirim'. Dengan demikian Anda bisa mengikuti pelatihan lannya apabila saldo beasiswa masih tersedia dan mencukupi
Klaim Saldo Dana Rp600.000
Setelah tahap memberikan rating dan ulasan berdasarkan panduan di atas, sejatinya Anda berhak atas klaim saldo dana Rp600.000 gratis dari insentif Prakerja yang dikirim melalui rekening bank (BNI atau BCA) atau dompet elektronik (DANA, OVO, LinkAjA dan GoPay) yang sudah tersambung ke akun Prakerja.
Klaim Bonus Insentif Rp100.000
Apabila susah berhasil menerima insentif pertama Rp600.000, Anda pun berhak atas bonus insentif sebesar Rp100.000 atas 2 jawaban survei evaluasi yang ada di dashboard Prakerja.