JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Di laga pekan kedua Liga 1 yang mempertemukan antara Persita vs Persija Jakarta pada Minggu, 18 Agustus 2024. Tim yang berjuluk Macan Kemayoran gagal meraih kemenangan.
Meski saat pertandingan Persija Jakarta unggul dalam penguasaan yang tercatat mencapai 75 persen. Tetapi tim besutan Carlos Pena ini, harus puas dengan hasil imbang 0-0.
Bertanding di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta. Persija bermain agresif dan mendominasi. Terbukti 17 peluang dengan tiga kali tembakan ke gawang tercatat selama laga berlangsung.
Sedangkan Persita hanya mencatat satu kali tembakan ke gawang dari tiga peluang yang diciptakan.
Dengan hasil tersebut, pelatih asal Spanyol itu mengatakan jika timnya harusnya bisa membawa pulang poin sempurna, bukan menerima hasil imbang.
“Kami tidak bisa 100 persen bahagia. Karena menurut saya, kami mendominasi permainan dan memiliki peluang untuk mendapatkan tiga poin,” ujar Carlos dikutip dari laman Liga 1 pada Senin, 19 Agustus 2024.
Sementara itu, pemain senior Persija Riko Simanjuntak mengungkapkan kekecewaannya karena tidak bisa meraih kemenangan di laga keduanya ini.
“Tentu ini hasil yang bisa dikatakan kurang baik buat kami. Kami bisa menguasai pertandingan dan banyak menciptakan peluang. Persita sangat kompak dalam defense, hal itu yang membuat kami kesulitan mencetak gol,” kata Riko.
Fabio Lefundes Puji Performa Pemainnya
Pelatih Persita, Fabio Lefundes memuji kerja keras yang ditunjukkan oleh anak asuhnya saat berhadapan dengan Persija Jakarta.
Hal itu ia tunjukkan usai laga serta mengatakan jika masih banyak yang harus ditingkatkan untuk menghadapi laga selanjutnya.
“Ini merupakan pertandingan yang bagus, tapi ini bukan hasil yang diinginkan. Saya bangga dengan para pemain yang berusaha menjadi lebih baik di setiap waktu,” ucap Fabio.