Rincian biaya pelatihan yang diberikan untuk peserta sebesar Rp3,5 kuta dan insentif pasca pelatihan Rp600 ribu. Insentif pasca pelatihan tersebut akan diberikan sebanyak 1 kali, serta insentif survei pelatihan sebesar Rp100 ribu untuk dua kali pengisisan.
3. Mendapatkan sertifikat
Sertifikat ini merupakan tanda bahwa peserta telah menyelesaikan pelatihan sesuai dengan bidang yang diambil.
Selain itu, sertifikat ini juga berguna sebagai dokumen tambahan untuk melamar kerja dan menjadi gambaran bahwa pelamar memahami dan memiliki keahlian di bidang tertentu.
Cara melihat sertifikat Prakerja, sebagai berikut :
1. Masuk ke akun Prakerja Anda
2. Pada dashboard Prakerja, pilih bagian Pelatihan Saya, lalu klik pelatihan yang telah selesai
3. Pilih Unduh Sertifikat, dan simpan sertifikat ke perangkat Anda.
4. Pastikan Anda sudah menyelesaikan semua evaluasi dan persyaratan yang diperlukan untuk mendapatkan sertifikat.
Maka dari itu, manfaatkan kesempatan untuk mengikuti pelatihan program Kartu Prakerja di gelombang berikutnya jika Anda belum mengikuti program ini.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.