Motor Listrik TVS iQube S Mulai Dijual di Indonesia, Cek Spesifikasi, Fitur, dan Harganya di Sini!

Senin 19 Agu 2024, 10:01 WIB
Motor listrik iQube S sudah dijual di Indonesia. Simak spesifikasi, fitur, dan harganya. (indonesia.tvsmotor.com)

Motor listrik iQube S sudah dijual di Indonesia. Simak spesifikasi, fitur, dan harganya. (indonesia.tvsmotor.com)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pabrikan TVS Motor Company Indonesia mulai menjual secara resmi model TVS iQube S di ajang Jakarta Fair Kemayoran 2024.

Unit tersebut memiliki tampilan yang tampak futuristik dan punya daya jelajah hingga 100 KM dalam sekali pengisian daya.

Secara tampilan, motor listrik TVS iQube S cocok digunakan oleh berbagai kalangan atau usia.

Apabila penasaran dengan spesifikasi, fitur, dan harga TVS iQube S, berikut uraiannya untuk Anda yang dikutip Poskota dari kanal YouTube Berita Otomotif.

Spesifikasi TVS iQube S

Motor listrik TVS iQube S memiliki tampilan kontemporer dengan bodi yang tampak dinamis atau tanpa lakukan tegas.

Kendaraan ini punya konsep dual tone di bagian depan dan sistem pencahayaannya yang dibuat horizontal. Terlihat headlight dan lampu sein dibuat menyatu, serta dilengkapi pula cover spion kotak yang punya warna selaras bodi.

Motor listrik TVS iQube S ditenagai motor penggerak berkekuatan 4,6 KW yang terpasang di hub. Tenaga tersebut mampu memberikan kecepatan tertinggi 78 km/h dan akselerasi dari 0 hingga 40 km/h hanya dalam 4,2 detik saja.

TVS iQube S hadir dengan dua paket baterai lithium ion canggih yang memiliki total kapasitas 3,4 KWH produksi TVS Motor.

Teknologi baterai tersebut dikombinasikan dengan Battery Management System (BMS) internal untuk menghasilkan jarak tempuh hingga 100 KM dalam sekali pengisian daya.

Baterai TVS iQube S hadir dengan pengisian daya portable 650 Watt. Untuk mengisi dari 0 hingga 80 persen dibutuhkan waktu pengisian sekitar 4 jam 30 detik.

Di bagian kaki-kaki, motor listrik ini mengandalkan suspensi teleskopik yang dipasan di depan dan dua shok di belakang.

Berita Terkait

News Update