JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Link nonton live streaming Persib Bandung vs Dewa United dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 akan tersaji malam ini, Senin 19 Agustus 2024.
Duel seru akan berlangsung malam ini di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali laga antara Persib Bandung melawan Dewa United.
Kedua tim sama-sama memiliki komposisi pemain berkualitas sehingga menarik untuk ditonton.
Persib Bandung adalah tim juara bertahan di Liga 1 musim ini. Musim ini Persib memiliki banyak pemain berkualitas, terutama di lini depan dengan duet Ciro Alves dan David da Silva.
Tim asuhan Bojan Hodak juga baru kedatangan banyak amunisi baru di lini depan, termasuk striker Timnas Indonesia, Dimas Drajad dan penyerang asal Cape Verde, Mailson Lima.
Ditambah dengan kembalinya Tyronne del Pino diprediksi akan semakin mempertajam lini depan.
Sementara itu, Dewa United sebagai tim tuan rumah tidak bisa dianggap sebelah mata oleh Persib.
Musim ini Dewa United memiliki sederet pemain bintang, khususnya yang menghuni lini tengah tim asal Tangerang itu.
Diantaranya ada trio Jaja, Messidoro, dan Taisei Marukawa di lini depan bisa jadi menyulitkan lini belakang tim Persib Bandung.
Saksikan siaran langsung pertandingan Liga 1 malam ini antara Persib Bandung vs Dewa United yang akan tersedia melalui kanal Indosiar dan Vidio.
Untuk link nonton live streaming pertandingannya bisa diakses melalui Vidio dengan paket berlangganan premium.