JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nomor HP Anda berhasil terdaftar sebagai penerima Kartu Prakerja, untuk mendapatkan saldo DANA, sambungkan dompet elektronik.
Pengumuman seleksi Prakerja gelombang 71 dilakukan pada 7 Agustus 2024, setelah penutupan pendaftaran pada 5 Agustus 2024.
Jika Anda lolos seleksi akan mendapatkan email atau pesan langsung ke nomor HP yang terdaftar akun Prakerja.
Selain mengetahui hasil pengumuman melalui email dan pesan langsung, peserta bisa membuka akun Prakerja melalui situs www.prakerja.go.id.
Pada dashboard terdapat pengumuman dengantulisan "Selamat, kamu menerima Kartu Prakerja" jika lolos. Setelahnya peserta diminta menonton 3 video.
Ketiga video tersebut berisi penjelasan tentang Prakerja. Tonton hingga selesai untuk mendapatkan nomor Kartu Prakerja.
Setelah selesai menonton, peserta akan langsung diarahkan ke laman nomor Kartu Prakerja dan mendapatkan saldo pelatihan.
Saldo pelatihan yang akan didapatkan peserta adalah Rp3.500.000, nominal ini tidak bisa ditarik ke rekening bank atau dompet elektronik.
Peserta dihimbau untuk menggunakan saldo pelatihan secara bijak dengan beli lebih dari satu pelatihan.
Selain saldo pelatihan, peserta yang lolos akan mendapatkan sertifikat pelatihan dan meningkatnya keterampilan serta insentif.
Insentif ini nantinya bisa ditarik ke saldo rekening bank atau dompet elektronik seperti DANA.