JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sekarang ini banyak yang bisa kamu pilih untuk menambah saldo DANA lewat aplikasi penghasil uang.
Tidak perlu repot dan bersusah payah, kamu hanya memainkan game atau misi-misi yang disediakan aplikasi tersebut. Dengan begitu saldo DANA akan bertambah sampai Rp100.000.
Inilah 4 aplikasi yang langsung bayar ke akun DANA kamu:
1. Aplikasi Isul
Aplikasi Isul merupakan salah satu aplikasi penghasil uang yang terbukti membayar.
Aplikasi ini menyedikan permainan asah otak seperti soal matematika sederhana, perkalian, pembagian, pengurangan dan penambahan.
Setiap menyelesaikan 1 tugas, kamu bisa klaim koin hadiah yang akan muncul di iklan.
Poin juga akan bertambah ketika reset di jam 12 malam.
Lalu minimal penarikan untuk pertama kali sebanyak 2000 koin yang bisa ditukarkan dengan saldo DANA Rp1000, selanjutnya penarikan bisa sebanyak 6000 koin sama dengan Rp3000 saldo DANA.
2. Sheep Park
Aplikasi yang muncul di tahun 2022 ini menyajikan game yang cukup sederhana. Hanya mengerjakan beberapa misi untuk menggabungkan domba-domba yang berada di taman.
Apabila telah naik level, maka kamu akan mendapatkan saldo koin gratis yang bisa ditukar dengan saldo DANA sampai Rp100.000.
3. Word Master
Aplikasi game ini dirancang untuk membantu mengembangkan kemampuan kosakata kamu.
Yang sangat penting, aplikasi ini juga bermanfaat untuk profesionalitas yang bekerja di bidang komunikasi dan sebagai alat untuk meningkatkan kemampuan ingatan kognitif.