Terdapat beberapa kemungkinan yang membuat calon peserta gagal melakukan registrasi, maka hindari beberapa hal berikut:
- NIK KTP dan KK tidak sesuai dengan data Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil)
- Nomor telepon tidak aktif atau terdapat perbedaan pada perangkat yang diregistrasikan
- Kuota penerimaan pada gelombang sudah penuh
- Tidak berlaku bagi calon peserta yang tercatat sebagai pelajar atau mahasiswa aktif
- Akan ditolak apabila tercatat sebagai pejabat negara seperti ASN, anggota TNI dan POLRI hingga perangkat desa/ kelurahan
- Tidak menyelesaikan semua rangkaian dalam proses pendaftaran dan pembuatan akun
Kelas Pelatihan dan Klaim Insentif
Setiap peserta yang lolos seleksi, diwajibkan untuk mengikuti kelas pelatihan dengan rentang waktu yang sudah ditentukan. Batas akhir pembelian pelatihan hanya 15 hari, terhitung dari hari pertama, sejak peserta menerima notifikasi penyaluran beasiswa pelatihan sebesar Rp3,5 juta.
Gunakan kode redeem yang dikirim oleh pihak penyelengara Prakerja untuk membeli pelatihan hingga selesai dan mendapatkan sertifikat keahlian.
Apabila telah memperoleh sertifikat, maka peserta akan dipandu untuk memberikan ulasan dan penilaian pada akun prakerja masing-masing.
Setelah itu, peserta akan mendapatkan jadwal pencairan insentif sebesar Rp600.000 sebagai biaya pengganti selama mengikuti program.
Metode pencairan insentif tersebut akan disalurkan langsung melalui rekening bank (BNI dan BCA) atau dompet elektronik (DANA, OVO, GoPay dan LinkAja) yang sudah tersambung ke Prakerja.
Kemudian, peserta pun berhak atas bonus insentif sebesar Rp100.000, apabila menjawab 2 survei evaluasi yang ditransfer secara terpisah.
Cara Menyambungkan Rekening Bank atau Akun Dompet Elektronik ke Prakerja
Metode pencairan melalui rekning bank (BNI dan BCA), dengan cara:
- Masuk ke beranda akun Prakerja peserta, lalu saksikan 3 video yan akan memandu untuk menyambungkan akun
- Pilih tombol ' Sambungkan Sekarang'
- Pilih metode pembayaran melalui bank (BNI atau BCA)
- Konfirmasi rekening yang didaftarkan
- Klik tombol 'Ya, Sambungkan' dan berhasil
Metode penyaluran meggunakan akun dompet digital
- Masuk dashboard akun Prakerja, dan tonton 3 tayangan video hingga seselai untuk memulai proses penyambungan
- Klik Sambungkan Sekarang
- Pilih aplikasi E-Money (DANA, GoPay, OVO dan LinkAja)
- Konfirmasi nomor telepon aktif lalu 'Ya Sambungkan'
- Masukan kode OTP yang sebelumnya dikirim via pesan singkat (SMS)
- Ketik kode keamanan (kata sandi) dompet elektronik yang digunakan dan berhasil
Dengan mengikut panduan lengkap tersebut, sejatinya setiap peserta sukses memperoleh saldo dana gratis Rp3,5 juta sebagai beasiswa dan Rp700.000 insentif pasca pelatihan.
Penting: Beasiswa pelatihan Rp3,5 juta tidak bisa dicairkan menjadi uang tunai, namun apabila tidak digunakan untuk membeli pelatihan dalam batas waktu yang sudah ditentukan, maka beasiswa tersebut akan ditarik kembali oleh negara.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.