Dengan demikian, dana yang bisa dicairkan adalah sebesar Rp700.000.
Pilih pelatihan pertama dalam Program Kartu Prakerja Gelombang 71, karena waktu yang tersedia terbatas, hanya 15 hari kalender sejak pengumuman kelulusan.
Jika pelatihan tidak dibeli dalam periode tersebut, dana pelatihan yang ada di dashboard Prakerja akan dikembalikan ke Kas Umum Negara.
Cara Klaim Insentif Prakerja Senilai Rp700.000
Untuk menerima insentif Rp700.000, peserta harus menghubungkan akun e-wallet atau rekening bank mereka ke akun Prakerja.
Berikut langkah-langkahnya:
1. Akses Halaman Penghubungan Rekening atau E-Wallet
Setelah login ke akun Prakerja, klik tombol "Tautkan" untuk diarahkan ke halaman penghubungan rekening atau e-wallet. Lalu, tekan tombol "Sambung Sekarang".
2. Pilih Platform E-Wallet atau Rekening Bank
Pilih platform e-wallet atau rekening bank yang Anda gunakan.
3. Masukkan Nomor Telepon
Masukkan nomor telepon yang terhubung dengan e-wallet, kemudian pilih "Sambungkan".
4. Masukkan Kode OTP
Kode OTP akan dikirimkan ke nomor telepon yang terdaftar. Masukkan kode OTP tersebut untuk menyelesaikan proses verifikasi.
Ingat, kode OTP bersifat rahasia dan tidak boleh dibagikan kepada siapa pun.
5. Konfirmasi
Pilih "Ya, Sambungkan" untuk menyelesaikan proses penghubungan. Setelah itu, akun Prakerja Anda akan terhubung dengan rekening bank atau e-wallet yang telah dipilih.
Dengan mengikuti langkah-langkah ini, peserta dapat menerima insentif Rp700.000 dari Program Kartu Prakerja secara langsung.