JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Coba dapatkan saldo DANA gratis daripada hanya menggunakan waktu untuk bersantai dengan menscroll atau melihat-lihat video di media sosial.
Banyak aplikasi penghasil uang yang menawarkan dan menyediakan fitur-fitur menarik dari game sampai video. Dengan hanya memainkan aplikasi tersebut kamu bisa mendapatkan poin yang bisa ditukar dengan saldo e-wallet seperti DANA.
Ini adalah beberapa aplikasi penghasil uang tanpa deposit yang bisa kamu coba.
1. Video Buddy
Aplikasi Video Buddy merupakan aplikasi yang menyediakan layanan berupa download video yang kamu tonton di internet.
Aplikasi ini bisa jadi rekomendasi untuk menyimpan video di HP kamu.
Berbeda dengan aplikasi live streaming lainnya, Video Buddy juga berguna apabila kamu hendak mencari video yang ingin kamu download namun tidak tersedia di situs mainstream. Bahkan, aplikasi ini kabarnya juga menghasilkan uang dengan menyelesaikan misi.
Video Buddy sangat mudah digunakan. Kamu bisa mencari video yang ingin kamu download dari aplikasi ini dan bisa dengan menggunakan alat pencarian atau secara manual.
Saat mengunduh, kamu bisa memilih kualitas video yang diinginkan. Hal ini bertujuan agar kamu bisa menyesuaikan dengan kapasitas memori yang ada di HP kamu.
Dengan kamu menonton videonya, kamu akan mendapatkan poin yang bisa ditukar ke saldo DANA.
2. Caping
Caping adalah salah satu aplikasi berita terbaik di Indonesia. Caping juga menyediakan informasi berkualitas, terpercaya, informatif, edukatif, ekslusif dan anti hoax.
Pengguna bisa membaca berita dan menonton video yang memberikan reward pada penggunanya.