JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Siapa yang tak tahu film aksi Fast and Furious 6 yang dibintangi oleh Vin Diesel, Dwayne Johnson serta Paul Walker.
Film yang disutradarai oleh Justin Lin ini akan tayang pada Senin, 12 Agustus 2024 di Bioskop Trans TV pada pukul 21.30 WIB malam ini.
Bagi Anda yang senang dengan aksi kejar-kejaran mobil, film ini bisa menjadi rekomendasi serta tontonan gratis di layar kaca televisi Anda.
Kemudian yang menarik dari film ini, ada aktor Indonesia yang turut bermain yaitu Joe Taslim.
Joe Taslim berperan sebagai Jah dan potongan adegan yang menariknya adalah ia mengucapkan dialog berbahasa Indonesia ‘Hantam”.
Berikut ini sinopsis dari film Fast and Forious 6 yang akan tayang malam ini di Bioskop Trans TV.
Sinopsis Film Fast and Forious 6
Film ini bercerita tentang lanjutan pencarian Dominic Toretto (Vin Diesel) yang melakukan pencurian di Rio De Janeiro, Brasil.
Usai pencurian tersebut, Toretto tinggal bersama kekasihnya Elena (Elsa Pataky) di Brasil, sementara timnya menyebar ke seluruh dunia.
Lalu seorang agen bernama Luke Hobbs (Dwayne Johnson) meminta bantuan Toretto untuk menangkap penjahat bernama Owen Shaw (Luke Evans).
Toretto yang setuju ajakan Hobbs itu mengumpulkan kembali teman-temannya dengan syarat catatan kriminal dirinya dan teman-temannya dihapus, sehingga ia bisa kembali ke Amerika Serikat.
Tetapi Toretto bersama dengan Hoobs malah terkena jebakan dari anak buah Shaw yang merampok tempat lain.