Berasa di Hawaii, Wisata Tanjung Lesung Pandeglang Suguhkan Hamparan Pasir dan Laut Biru yang 'Glowing'

Minggu 11 Agu 2024, 12:06 WIB
Suasana liburan di destinasi wisata Tanjung Lesung di Pandeglang. (dok. Tanjung Lesung)

Suasana liburan di destinasi wisata Tanjung Lesung di Pandeglang. (dok. Tanjung Lesung)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Destinasi wisata Tanjung Lesung di Pandeglang, memiliki daya tarik tersendiri yang membuat siapapun berasa di Hawaii. Panorama keindahannya memukai dan mampu memanjakan para wisatawan.

Memiliki banyak spot terbaik, Tanjung Lesung bisa menjadi destinasi liburan selanjutnya bersama keluarga atau kekasih. Destinasi wisata Tanjung Lesung adalah salah satu kawasan wisata yang sangat terkenal di Pandeglang, Provinsi Banten.

Tanjung Lesung mengacu pada daratan berbentuk lesung yang menjorok ke laut. Luasnya sekitar 1.500 hektare dan menyuguhkan pemandangan indah berupa hamparan pasir putih dan laut biru yang masih alami.

Air laut yang biru dan ombak yang tenang di Pantai Tanjung Lesung, membuat wisatawan merasa nyaman dan tenang saat berenang di pantai.

Tak hanya menikmati keindahan pantai, di tempat ini wisatawan juga akan dimanjakan dengan berbagai wahana yang menarik untuk dicoba.

Wisata Tanjung Lesung juga menyediakan beberapa penginapan dan hotel. Untuk itu, wisata Tanjung Lesung cocok dikunjungi bersama keluarga dan dijamin tidak mengecewakan.

Destinasi wisata Tanjung Lesung di Pandeglang, Banten. (dok. Tanjung Lesung)

Kisah Terdahulu Tanjung Lesung

Konon, menurut cerita sejarah, Tanjung Lesung tersebut merupakan sebuah nama kampung yang dulunya bernama Kampung Lesung di Pandeglang ini. 

Alasan kampung itu dinamakan Kampung Kesung, karena memiliki seorang pemimpin yang pintar dan sering mainkan lesung. Dan lesung adalah salah satu alat tradisional dari pohon kayu yang biasa digunakan warga untuk menumbuk padi.

Singkat cerita, sekarang ini Tanjung Lesung sudah banyak dikenal para wisatawan baik lokal maupun manca negara. Karena dengan keindahan alam yang ada, Tanjung Lesung kerap menjadi tujuan wisata bagi para wisatawan setiap momentum liburan.

Manager wisata Tanjung Lesung, Pandeglang, Widiasmanto menceritakan kondisi saat ini suasana di kawasan Tanjung Lesung.

Pada momen long weekend ini sangat beragam aktivitas wisatawan. Ada yang berenang, menghabiskan waktu di penginapan atau hotel, dan beberapa kegiatan dan aktivitas lainnya.

Berita Terkait

News Update