JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Selamat, kamu dapat saldo dana insentif Rp700.000 dari Kartu Prakerja yang langsung masuk dompet elektronik. Simak cara memastikannya di dalam artikel ini.
Kartu Prakerja adalah program bantuan pemerintah berupa pemberian pelatihan untuk meningkatkan kompetensi pencari kerja atau orang yang ingin meningkatkan kemampuannya.
Nantinya, para peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan pelatihan sesuai dengan minat dan kemampuan yang dimiliki.
Selain akan mendapat pelatihan gratis, penerima Kartu Prakerja juga akan memperoleh total nilai manfaat sebesar Rp4.200.000 dengan rincian berikut ini:
- Dana pelatihan: Rp3.500.000
- Dana insentif mencari kerja sebanyak satu kali sebesar Rp600.000
- Dana insentif pengisian survei sebesar Rp50.000 yang cair dua kali, jadi totalnya Rp100.000
Dana insentif Prakerja diberikan kepada peserta yang menyelesaikan pelatihan pertama, mengisi rating dan ulasan pelatihan pertama, serta telah menyambungkan rekening bank atau dompet elektronik.
Jika begitu, sebenarnya bagaimana cara cek insentif Kartu Prakerja yang sudah cair atau belum di dompet elektronik atau e-wallet tersebut? Ini jawabannya.
Cara Cek Insentif Prakerja Sudah Cair atau Belum
Untuk mengetahuinya, ikuti cara cek insentif Prakerja berikut ini untuk memastikan saldo dana gratis masuk ke dompet elektronik milikmu: