JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Rizki Juniansyah, berhasil menorehkan sejarah dengan membawa pulang medali emas kedua melalui cabang olahraga angkat besi di ajang Olimpiade Paris 2024.
Atlet angkat besi muda Indonesia berbakat, Rizki Juniansyah, berhasil membawa pulang medali emas di nomor 73kg putra, pada Jumat dini hari, 9 Agustus 2024.
Kemenangannya itu tidak hanya menambah koleksi medali emas Indonesia, tetapi juga menorehkan nama Rizki sebagai salah satu atlet terbaik di dunia angkat besi.
Pada pertandingan yang berlangsung di South Paris Arena tersebut, Rizki Juniansyah berhasil mencatat total angkatan 354 kg, terdiri dari 155 kg di angkatan snatch dan 199 kg di angkatan clean and jerk.
Prestasi ini tidak hanya membawanya meraih medali emas, tetapi juga memecahkan rekor Olimpiade untuk angkatan clean and jerk di kelas 73kg putra.
Rekor sebelumnya dipegang oleh lifter China, Shi Zhiyong, yang mencatat angkatan clean and jerk seberat 198 kg pada Olimpiade Tokyo 2020.
Adapun profil Rizki Juniansyah yang membawa pulang medali emas kedua untuk di Indonesia pada Olimpiade Paris 2024.
Profil Rizki Juniansyah
Rizki Juniansyah, lahir pada 17 Juni 2003, adalah atlet angkat besi asal Indonesia yang tengah menjadi sorotan di kancah olahraga internasional.
Di usianya yang baru menginjak 21 tahun itu, Rizki berhasil mengalahkan sejumlah pesaing berat dari berbagai negara untuk merebut medali emas di cabang olahraga angkat besi kali ini.
Prestasi yang diraihnya dalam beberapa tahun terakhir juga telah membuktikan bahwa Rizki bukan sekadar bintang baru, tetapi juga aset berharga bagi Indonesia.
Keberhasilan Rizki Juniansyah tidak hanya terbatas di kejuaraan dunia, tetapi juga di ajang regional seperti SEA Games.