Klaim Saldo Dana Bansos PKH Rp2.000.000 Ambil di Kantor Pos Cair Agustus 2024, Siapkan Berkas NIK KTP dan KK

Jumat 09 Agu 2024, 22:33 WIB
Siapkan berkas NIK KTP dan KK cair Agustus 2024 dengan ambil di Kantor Pos untuk klaim Saldo Dana Bansos PKH Rp2.000.000. (Istimewa/Neni Nuraeni)

Siapkan berkas NIK KTP dan KK cair Agustus 2024 dengan ambil di Kantor Pos untuk klaim Saldo Dana Bansos PKH Rp2.000.000. (Istimewa/Neni Nuraeni)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Klaim saldo dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) Rp2.000.000 ambil di kantor Pos cair Agustus 2024.

Siapkan berkas berupa fotokopi atau asli Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).

Penyaluran dana bansos ini dilakukan melalui dua metode, yaitu 
Kantor Pos dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Jika Anda menerima bansos melalui kantor Pos, prosesnya sedikit berbeda. 

Anda akan menerima surat undangan yang dilengkapi barcode dikirim oleh PT Pos Indonesia ke rumah.

Di mana surat undangan tersebut berisi informasi tentang tanggal, waktu, dan lokasi kantor Pos tempat Anda harus mengambil bansos PKH. 

Periksa dan ikuti petunjuk yang tertera pada surat undangan agar proses pencairan berjalan lancar.

Bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memiliki KKS, pencairan dana bansos dapat dilakukan langsung melalui mesin ATM. 

KKS ini biasanya dikeluarkan oleh bank tertentu yakni tergabung dalam Himpunan Bank Negara (Himbara).

Sehingga pencairan dana harus dilakukan di ATM yang sesuai dengan jenis KKS yang dimiliki. 

Sebagai contoh, jika KKS Anda diterbitkan oleh Bank Negara Indonesia (BNI), maka Anda dapat menarik dana bansos di ATM BNI. 

Berita Terkait

News Update