JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dalam primbon Jawa, keberuntungan dan rezeki seseorang diyakini bisa dipengaruhi oleh hari lahir, yang dikenal sebagai weton.
Menurut kepercayaan Jawa kuno, perhitungan weton dianggap sakral dan bisa mempengaruhi nasib jika benar-benar diyakini.
Berdasarkan seni perhitungan primbon Jawa, beberapa weton diramalkan akan meraih keberuntungan besar dan menjadi wong sugih (orang kaya) pada bulan Safar di tahun 2024 ini.
Apa saja sih weton yang tersebut penasaran bukan? langsung saja simak penjelasan berikut, dikutip dari channel YouTube Bara Raja Cirebon pada Jumat, 9 Agustus 2024.
1. Kamis Kliwon
Weton Kamis Kliwon memiliki neptu 16, di mana nilai hari Kamis adalah 6 dan pasaran Kliwon bernilai 8.
Orang yang lahir pada Kamis Kliwon dikenal memiliki visi besar dalam hidup, terkadang impian mereka terlihat tidak realistis atau di luar jangkauan.
Namun, mereka yang lahir pada hari ini memiliki sifat pantang menyerah, berusaha keras untuk mencapai impian mereka dengan optimisme yang kuat.
Mereka juga dikenal sebagai individu yang pekerja keras, tangguh, ambisius, dan cerdas.
Kemampuan mereka dalam mencari peluang usaha membuat mereka diramalkan akan menjadi wong sugih (orang kaya) pada bulan Safar di tahun 2024 ini.
2. Jumat Kliwon