JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pengumuman hasil seleksi administrasi Beasiswa LPDP Tahap 2 Tahun 2024 diumumkan hari ini Jumat, 9 Agustus 2024..
Proses seleksi beasiswa LPDP tahap 2 ini telah berlangsung sejak 19 Juni hingga 18 Juli 2024.
Dalam periode tersebut, para pendaftar diberi kesempatan untuk memilih berbagai jenis beasiswa yang ditawarkan, termasuk beasiswa reguler, afirmasi, dan targeted.
Selama masa pendaftaran, peserta diwajibkan untuk melengkapi semua persyaratan yang telah ditentukan.
Mereka harus mengisi berbagai data pribadi, memilih jenis beasiswa dan kampus tujuan, serta mengunggah dokumen-dokumen yang diperlukan melalui formulir online.
Formulir tersebut mencakup informasi tentang kekuatan, kelemahan, pengalaman, hingga pembeda diri dari peserta lainnya.
Selain itu, para calon penerima beasiswa juga harus menyertakan riwayat pendidikan, pengalaman kerja dan organisasi, prestasi, kemampuan bahasa, serta berbagai pengalaman lainnya yang relevan.
Dokumen-dokumen pendukung seperti KTP, ijazah terakhir, transkrip nilai, sertifikat bahasa asing, surat rekomendasi, dan surat pernyataan beasiswa pendidikan Indonesia juga wajib diunggah.
Hal yang tak kalah penting adalah penulisan proposal penelitian, esai tentang komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, serta rencana kontribusi bagi negara setelah studi. Semua ini menjadi bagian penting dalam proses seleksi administrasi.
Setelah semua berkas dan formulir terpenuhi, para calon penerima beasiswa hanya tinggal menunggu pengumuman hasil seleksi administrasi yang bisa diakses mulai hari ini melalui laman resmi LPDP di beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
Untuk melihat hasilnya, peserta diminta login menggunakan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.