Jakarta, POSKOTA.CO.ID – Sejumlah bantuan sosial (bansos) akan diterima keluarga Indonesia pada Agustus 2024 ini.
Ada beberapa program bantuan pemerintah yang direncanakan cair Agustus 2024 ini demi membantu perekonomian masyarakat.
Berikut deretan bansos yang akan cair pada Agustus 2024:
4 Program BANSOS yang Cair Bulan Agustus 2024
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH tahap 3 disalurkan selama periode Juli hingga September 2024. PKH ditujukan untuk keluarga miskin yang terdaftar sebagai penerima manfaat.
Bansos PKH sendiri diketegorikan menjadi beberapa kelompok yakni:
- Ibu hamil/nifas dengan total bantuan Rp3juta per tahun atau Rp750.000 per tahap
- Balita dengan total bantuan Rp3juta per tahun atau Rp750.000 per tahap
- Lansia dan penyandang disabilitas dengan total bantuan Rp2,4 juta per tahun atau Rp600.000 per tahap
- Pelajar mendapatkan Rp225.000 hingga Rp500.000 sesuai dengan jenjang pendidikan (SD,SMP,SMA)
PKH akan disalurkan kepada penerima manfaat melalui transfer ke rekening penerima atau melalui Kantor Pos.
2. Bansos Beras 10 kg
Pemerintah melalui Perum Bulog akan memberikan bantuan beras 10kg kepada masyarakat dan akan cair pada Agustus 2024.
Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas), Arief Prasetyo Adi telah mengumumkan bahwa program ini akan dilanjutkan pada Agustus, Oktober, dan Desember 2024.
3. Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)
Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) tahap 4 rencananya akan kembali disalurkan pada Agustus 2024.
Penerima BPNT akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 200.000 per Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Penyaluran BPNT dilakukan bersamaan dengan PKH, melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) BRI atau Kantor Pos.
4. Pemenuhan Kebutuhan Dasar (PKD)
Dinas Sosial akan menyalurkan Pemenuhan Kebutuhan Dasar (PKD) pada Agustus 2024 di DKI Jakarta.
Bantuan yang diberikan berupa uang Rp300.000 per bulan selama enam bulan (Januari hingga Juni 2024) dengan total bantuan Rp 1,8 juta.
Penerima PKD di Jakarta mencakup berbagai kategori, termasuk anak, lansia, dan individu yang membutuhkan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.