BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Muhammad Rizky Zakaria (22), korban pembunuhan oleh temannya sendiri karena menolak mencuri akan menjalani wawancara kerja di salah satu perusahaan transportasi.
Muntamah (43), ibu korban mengatakan, seharusnya anak sulungnya itu akan mengikuti tes kerja pada Selasa, 6 Agustus 2024.
"(Mau wawancara kerja) ya, hari Selasa, 6 Agustus 2024, hari ini," ucap Muntamah saat dijumpai Poskota.co.id di kediamannya di Pejuang, Medan Satria, Kota Bekasi, Selasa, 6 Agustus 2024.
Muntamah rupanya sempat diberi tahu oleh Rizky sepekan lalu, bahwa dirinya akan mengikuti tes kerja.
Gembira anaknya akan mendapat pekerjaan, ia melihat anaknya itu berbenah diri, salah satunya dengan mencukur rambut.
"Sebelum kejadian dia meninggal, seminggu yang lalu, makanya dia siap-siap mau minjam motor budenya (Tante), untuk cukur rambut, karena dia mau ada panggilan kerja interview," jelasnya.
Kepada orang tuanya, Rizky mengaku akan bekerja di bidang pelayanan jasa transportasi dan kabarnya akan ditempatkan di wilayah Jakarta Barat.
"Bidang (kerjaan) di taksi online," sambungnya.
Yamin (51), ayah korban sudah pasrah akan takdir yang menimpa anaknya. Ia mengaku terkejut, anak sulung yang ia rawat dan berharap menjadi tumpuan keluarga, rupanya kehilangan nyawa dengan cara tragis ditikam oleh temannya sendiri.
"Nanti ditempatin rencananya di Jakarta Barat. Seharusnya Selasa, 6 Agustus ini dia berangkat kerja. Tapi takdir berkata lain. Ya udah enggak jadi. Kita harap dia bisa bantu orang tua dan keluarga," ungkap Yamin.
Rizky tewas dengan leher nyaris putus akibat disabet celurit oleh pelaku yang tak lain temannya sendiri berinisial K (21) Minggu, 4 Agustus 2024.